WING UDARA 1 TANJUNGPINANG ADAKAN SOSIALISASI REFORMASI BIROKRASI TNI AL
Tanjungpinang- Perwira Staf Administrarsi dan Logistik (Pasminlog) Wing Udara 1 Letkol Laut (T) Supratikno, mewakili Komandan Wing Udara 1 Kolonel Laut (P) Gering Sapto Sambodo M.Tr.Hanla., M.M, menjelaskan tentang Sosialisasi Reformasi Birokrasi TNI kepada seluruh Perwira Staf dan Skuadron Wing Udara 1 yang bertempat di Ruang Rapat Mako Wing Udara 1, Senin (07/10/2019).
Pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan serta pelaksanan Reformasi Birokrasi saat ini mulai dari tingkat satker Komando atas sampai di bawah, disampaikan pula bahwa sosialisasi yang diselenggarakan hakikatnya memiliki makna yang sangat penting bagi para Prajurit Wing Udara 1.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kualitas dan kapasitas prajurit dalam melaksanakan tugas sehari-hari serta dapat mereformasi setiap diri Prajurit. Sosialisasi ini juga menjadi wahana yang strategis untuk menyamakan misi, persepsi dan pemahaman tentang reformasi birokrasi di lingkungan TNI.
Reformasi birokrasi pada hakekatnya merupakan upaya untuk melakukan pembaharuan dan perubahan mendasar terhadap sistem penyelenggaraan pemerintahan yang bersih dan sumber daya manusia yang berkualitas agar lebih berdaya guna dan berhasil guna dalam mengemban tugas. Mengingat banyaknya materi yang harus dipelajari maka setiap prajurit ditekankan untuk mempelajari semua pentujuk yang berkaitan dengan Reformasi Birokrasi.
Hadir pada acara tersebut seluruh Perwira Staf Wing Udara 1, Perwira Skuadron dan Prajurit Wing Udara 1.
Anda pembaca ke 471 dari 471