WING UDARA 1 ADAKAN OLAHRAGA BERSAMA BAGI PRAJURITNYA DI PENGUDANG KAB. BINTAN
Tanjungpinang
Diposkan oleh renbang 15 November 2019 pukul 08:58:03PM
Update terakhir 15/11/2019, 09:07:22PM

Reporter : Pen_Win1
Editor : MySolik
Fotografer : PenWing1

Ada beberapa cara dari pimpinan untuk membina dan menjaga kebugaran fisik agar prajuritnya selalu dalam kondisi prima dan kondisi sehat, salah satunya dengan melaksanakan gerak jalan Limed (lintas medan), renang laut, dan lainnya. 
 
Jika kondisi fisik prajurit selalu prima dan sehat maka kinerja dan tugas pokok prajurit tersebut akan dapat berjalan dengan baik, yang pada akhirnya organisasi atau kedinasan otomatis akan dapat berjalan dengan baik juga.
 
Terkait dengan hal tersebut, maka
Komandan Wing Udara 1 Tanjungpinang Kolonel Laut (P) Gering Sapto Sambodo, M.Tr.Hanla., M.M mempunyai gagasan atau ide untik mengadakan kegiatan gerak jalan Limed dan renang laut bagi seluruh prajurit Wing Udara 1. 
 
Selain Komandan Wing Udara 1, Limed ini diikuti juga oleh Wadan Wing Udara 1, para Perwira Staf Mako, seluruh Perwira, Bintara dan Tamtama Wing Udara 1. Kegiatan Limed dan renang bagi prajurit Wing Udara 1 dilaksanakan di pantai Batu Junjung Desa Pengudang Kec.Teluk Sebong Kab.Bintan Kepulauan Riau, Jumat (15/11/2019). 
 
Gerak jalan Limed dan renang laut yang dilaksanakan secara bersama oleh seluruh personel Wing Udara 1 ini diharapkan akan menciptakan rasa persaudaraan dan rasa kekeluargaan yang lebih erat antara para prajurit dengan Komandan Wing Udara 1 dan juga antara prajurit yang satu dengan prajurit yang lainnya, karena ini adalah suatu moment terkait kebersamaan yang harus dimanfaatkan dengan baik, demikian kata-kata yang disampaikan oleh Komandan Wing Udara 1 pada saat memberikan arahan kepada seluruh prajurit. 
 
Suasana gembira terlihat dari Komandan dan juga dari seluruh prajurit pada saat pelaksanaan Limed dan renang. Para prajurit antusias mengikuti semua kegiatan, hal ini terlihat pada setiap lomba spontan yang diadakan di pantai Batu Junjung.
 
 


Anda pembaca ke 345 dari 345