TINGKATKAN PREPARATION TERBANG, SISWA DIKPABANG XXIV LAKSANAKAN SIMULATED TERBANG DI SKUADRON 200 WING UDARA 2
Juanda
Diposkan oleh renbang 13 November 2019 pukul 07:14:53PM
Update terakhir 13/11/2019, 07:52:26PM

Reporter : Pen_Wing Udara 2
Editor : Maysolikin
Fotografer : Pen_Wing Udara 2

Rabu, 13 November 2019 – Para siswa Dik Penerbang XXIV yang sehari-harinya bergiat di Skuadron 200 Wing Udara 2, selain melaksanakan Lattek simulator dengan instruktur, juga melaksanakan latihan simulated terbang pattern secara mandiri untuk mengisi waktu kosong menunggu giliran untuk melaksanakan praktek simulator.

Latihan simulated dilaksanakan disekitaran area skuadron 200 memanfaatkan ruang kosong yang ada dan juga miniatur run way yang ada, di dekat kolam ikan skuadron 200.

Simulated merupakan latihan drill kering terbang di darat, siswa membayangkan dan mensimulasikan setiap prosedur dan checklist yang harus dilaksanakan pada saat terbang sebenarnya. Sehingga saat melaksanakan latihan terbang sebenarnya sudah memahami dan dapat melaksanakan dengan cepat dan tepat serta penuh percaya diri.

Seperti yang dilaksanakan oleh Letda Laut (P) M. Nur Hadi Iswan, S.Tr.(Han) dan Letda Laut (T) Zaki Kusuma, S.Tr.(Han), simulated dilaksanakan berpasangan dan bergantian peran sebagai pilot dan operator ATC agar dapat juga dilatihkan prosedur komunikasi antara pilot dan ATC.

 



Anda pembaca ke 312 dari 312