BUDAYAKAN KESELAMATAN TERBANG DAN KERJA, PRAJURIT TURANGGA WING UDARA 2 MELAKSANAKAN PEMBERSIHAN KOBA DI APPRON SHELTER CASA
Juanda
Diposkan oleh renbang 22 November 2019 pukul 05:35:36AM
Update terakhir 22/11/2019, 05:41:14AM

Reporter : Pen_WU2
Editor : MaySolik
Fotografer : Pen_WU2

Kamis, 21 November 2019 – Dalam membudayakan Keselamatan terbang dan kerja di  Skuadron 600 Wing Udara 2 Puspenerbal,  selalu rutin secara berkala melaksanakan kegiatan Pembersihan Koba( kerusakan oleh benda asing) di sekitar  apron Casa. Kegiatan yang dilaksanakan adalah pembersihan benda-benda asing yang berada di area tempat parkir dan pergerakkan pesawat yang dapat menimbulkan gangguan operasional, baik pada engine pesawat maupun landing gear pesawat.
 
 Selain dari pada itu Koba ini merupakan salah satu faktor yang sangat berbahaya, bisa mengakibatkan kejadian fatal bagi pesawat terbang, sebagai contoh koba adalah pasir, batu-batu kecil, kawat, paku, dan logam lainnya yang berada di area pergerakan Pesud. Hal tersebut kalau tidak dibersihkan bisa berbahaya, karena ini sudah Protap dalam penerbangan apabila ada pesawat yang melaksanakan start engine maupun ground run di apron harus dalam keadaan aman dari benda-benda yang berbahaya salah satunya Koba.
 
Adapun maksud kegiatan ini di samping itu sudah merupakan alert dan kepedulian seluruh personil terhadap hal-hal yang bisa menyebabkan incident dan accident juga membudayakan keselamatan terbang dan kerja adalah tanggung jawab seluruh prajurit Turangga.
 
Peningkatan kepedulian terhadap wilayah kerja merupakan out put yang harus dipraktekkan di wilayah kerja masing masing, sehingga dapat terciptanya keselamatan kerja yang maksimal dan dapat mendukung tugas-tugas operasional yang diemban.
 
 


Anda pembaca ke 484 dari 484