ANTISIPASI CUACA EKSTRIM SKUADRON MARKAS WINGUDARA 2 LAKSANAKAN KORVEY PEMANGKASAN DAN PEMOTONGAN POHON
Wing_Udara2
Diposkan oleh renbang 28 November 2019 pukul 07:36:59PM
Update terakhir 28/11/2019, 07:42:35PM

Reporter : Pen_WIng2
Editor : Mayor_Solikhin
Fotografer : Pen_WIng2

Dalam mengantisipasi datangnya musim hujan dan prediksi cuaca ekstrim jajaran personel  Wing Udara 2 yang dipimpin oleh Komandan Skuadron Markas ( Ronma)  Kapten Laut (T) Yance Katimin melaksanakan korvey di lingkungan wilayah Wing Udara 2 pada Hari Selasa,  28 November 2019.

Kegiatan korve tersebut difokuskan pada pemangkasan dahan, ranting pohon yang menjulur ke atap bangunan dan penebangan pohon-pohon yang sudah lapuk di sepanjang jalan utama yang berpotensi untuk tumbang dan membahayakan personel. Pemangkasan tersebut dilakukan oleh personel Ronma  Wing Udara 2 bekerja sama dengan Sathanlan Lanudal Juanda dengan menggunakan alat-alat seperti gergaji mesin,  golok, Sabit dan lain-lain. 

 Diharapkan pada kegiatan korvey ini dapat menantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan pada musim hujan seperti: dahan dan ranting yang jatuh saat pengguna jalan lewat, bocor dan rusaknya atap bangunan karena talang  saluran air tersumbat, rusaknya atap karena jatuhnya dahan dan pohon tumbang  yang dapat mengakibatkan kerugian materiil maupun personel serta menjaga kerapihan di lingkungan Wing Udara 2.

Kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan aman dan mendapat respon yang baik dari personel Wing Udara 2, hal ini terlihat dari antusiasme personel dalam melaksanakan kegiatan korvey.
 
 


Anda pembaca ke 460 dari 460