WING UDARA 2 GELAR BINSAT, AWALI DENGAN PENGECEKAN ADMINISTRASI DAN KEBERSIHAN
SIDOARJO
Diposkan oleh dispenpus 7 November 2024 pukul 08:23:48PM
Update terakhir 07/11/2024, 08:23:48PM

Reporter : PEN WING 2
Editor : DISPENPUS
Fotografer : PEN WING 2



TNI AL – Dispen Puspenerbal (04/11/2024)
Guna menguji kesiapan peraonel dan unsur dalam melaksanakan tugas pokok dan roda organisasi, Wing Udara 2 Puspenerbal Juanda menggelar Pembinaan Satuan (Binsat) yang diawali dengan pemeriksaan dan pengecekan administrasi dan kebersihan lingkungan masing-masing Skuadron pada Selasa (5/11/2024).

Dipimpin oleh Perwira Staf Administrasi dan Logistik (Pasminlog), Letkol Laut (P) Agus Bakharudin didampingi Perwira Staf Operasi (Pasops), Letkol Laut (P) Wahyu Budiardi, dan Komandan Skuadron Markas (Danronma), Mayor Laut (T) Dudung, mengunjungi Skuadron-skuadron jajaran Wing Udara 2 Puspenerbal.

Dalam kunjungan ke jajaran Skuadron, Pasminlog, Pasops, dan Danronma juga memberikan pengetahuan dan saran-saran bagi Skuadron-skuadron agar dapat mengikuti petunjuk dasar yang telah disusun sedemikian rupa sehingga memudahkan personel dalam memanajemen organisasi.

Usai pelaksanaan pengecekan administrasi dan kebersihan, nantinya akan digelar serangkaian latihan dan ketangkasan bagi para personel agar dapat diketahui kemampuan dan keterampilan personel jajaran Skuadron dibawah Wing Udara 2 Puspenerbal.

 



Anda pembaca ke 6 dari 6