WING UDARA 1 PUSPENERBAL PERINGATI HARI JADI TNI AL KE 75
Tanjungpinang
Diposkan oleh renbang 15 September 2020 pukul 06:06:42AM
Update terakhir 15/09/2020, 06:06:42AM

Reporter : Pen_Wing1_Tanjungpinang
Editor : Mayor_Solikhin
Fotografer : KLK_Dian

Tanjungpinang - Komandan Wing Udara 1 Puspenerbal Kolonel Laut (P) Imam Safii beserta seluruh Personel Wing Udara 1 Puspenerbal melaksanakan Rangkaian Kegiatan Hari Jadi TNI Angkatan Laut ke 75 di Mako Wing Udara 1 Puspenerbal Jl. Nusantara Km 12,5 Kota Tanjungpinang Kepulauan Riau. Kamis(10/09).

Kegiatan yang mengangkat tema “Dengan Semangat Jalesveva Jayamahe, Kita Siap Mewujudkan TNI Angkatan Laut Yang Profesional, Modern dan Tangguh Guna Mendukung Indonesia Maju”, diawali dengan mengikuti secara Virtual pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Jadi TNI Angkatan Laut ke 75 Tahun 2020 yang digelar terpusat di Lapangan Bendera Gedung Utama R.E. Martadinata Mabes TNI AL dengan Inspektur Upacara Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M.

Dalam amanatnya Kepala Staf Angkatan Laut diantaranya menyampaikan bahwa Kejayaan TNI Angkatan Laut sangat ditentukan oleh Sumber daya manusia yang harus memiliki keunggulan karakter dan profesionalisme, oleh sebab itu sebagai Prajurit Pengawal Samudera Nusantara, di Pundak kitalah dipercayakan amanah untuk membangun kekuatan TNI Angkatan Laut yang melindungi segenap bangsa serta menjamin kedaulatan dan keamanan negara di laut.

Sejak kelahirannya pada tanggal 10 September 1945 hingga saat ini, TNI Angkatan laut telah memberikan bukti nyata sebagai penyangga utama pertahanan di laut dalam bentuk kehadiran dan pengabdiannya guna mewujudkan kedaulatan Laut Nusantara serta mengawal keutuhan NKRI sebagai jaminan negara terhadap keselamatan dan kelangsungan hidup bangsa, selaras dengan doktrin Jalesveva Jayamahe kekuatan TNI AL memiliki karakter yang dipengaruhi oleh medan tugasnya di laut serta karakteristik kekuatan dan kemampuan armada tempurnya yang salah satunya kekuatan militer yang selalu siap untuk dioperasionalkan (Ready Force) yang diwujudkan dalam bentuk kehadiran di laut (Naval Presence) baik pada saat situasi damai, masa krisis hingga masa perang dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI serta melindungi kepentingan nasional Indonesia dari segala ancaman dan gangguan. 
 

Usai mengikuti pelaksanaan Upacara secara Virtual di Ruang Rapat Mako Wing Udara 1 Puspenerbal seluruh Personel bergeser menuju ke Gazebo Wing Udara 1 Puspenerbal guna melaksanakan Syukuran secara sederhana dengan Pemotongan Tumpeng yang diserahkan oleh Komandan Wing Udara 1 Puspenerbal kepada Personel termuda sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan YME atas segala karunia dan rahmat yang dilimpahkan kepada prajurit TNI AL dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara Indonesia tercinta.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut dilaksanakan pula Rapid Test oleh Rumkital Midiyato Suratani Tanjungpinang dalam rangka mendeteksi adanya Personel  yang berpotensi terjangkit virus Covid 19 guna menekan penyebaran Virus Covid 19 di lingkungan TNI AL khususnya Wing Udara 1 Puspenerbal.


Anda pembaca ke 276 dari 276