SKUADRON 800 WING UDARA 2 MELAKSANAKAN LATIHAN GLAGASPUR TINGKAT 2 AIR JOINING PROSEDURE
Juanda (24/04), Di tengah pandemi Covid-19 yang melanda Negara Indonesia dan dunia sampai dengan saat ini, Skuadron 800 Wing Udara 2 tetap melaksanakan latihan guna tetap menjaga profesionalitasme personel pengawak maupun kesiapan Alutsista. Tentu saja selama latihan tetap mempertahankan physical distancing dan menggunakan masker.
Latihan Glagaspur Tingkat 2 yang merupakan kelanjutan Glagaspur Tingkat 1 ini dibuka oleh PgS. Komandan Skuadron 800 Wing Udara 2 yaitu Mayor Laut (P) Iwan Purwanto pada Senin 20 April 2020. Saat acara Brifieng pembukaan latihan disebutkan bahwa materi latihan yang akan dilatihkan antara lain : Pentahapan Air Joining Procedure, Prosedur Komunikasi dalam Air Joining Procedure, Identifikasi kontak dengan IFF dan identifikasi kontak dengan manuver. Briefing sebelum pelaksanaan terbang selalu dilaksanakan untuk mengetahui kesiapan seluruh prajurit pengawak , apa yang akan dan harus dikerjakan, penyampaian kondisi cuaca maupun kesiapan Pesud, serta prosedur2 lain untuk latihan.
Pada latihan ini Skuadron 800 melibatkan Pesud CN235-220 MPA yang terbang dari Lanudal Juanda sebagai Pangkalan Aju menuju ke area konvoi KRI di sekitar laut jawa. Pesud CN-235 sebagai unsur kawan melaksanakan pendekatan dan pengenalan kepada KRI. Di sinilah profesionalisme awak Pesud dan KRI harus tetap dilatih. Pesud CN-235 dengan Capt. Pilot Mayor Laut (P) Anang Adhi dan Copilot Lettu Laut (P) Galih Andre melaksanakan prosedur komunikasi kepada KRI yang selanjutnya KRI melaksanakan identifikasi baik dengan menggunakan metode IFF ataupun dengan manuver.
Setelah dinyatakan sebagai unsur kawan, maka Pesud dipersilahkan memasuki area ISR (identification safety range) dari KRI dan selanjutnya akan melaksanakan tugas-tugas yang diperintahkan unsur KRI.
Latihan Glagaspur tingkat 2 ini bertujuan untuk tercapainya pemahaman dalam melaksanakan prosedur penggabungan unsur Pesud dengan unsur KRI serta tercapainya pola pikir dan pola tindak yang sama antar pengawak Pesud dengan pengawak KRI dan Pangkalan Udara TNI AL.
Anda pembaca ke 814 dari 814