SKUADRON 400 WING UDARA 2 LATIHAN TERBANG MALAM UNTUK PERSIAPAN MELAKSANAKAN MISI MALAM HARI
Rabu, 22 April 2020 – Skuadron 400 Wing Udara 2 melaksanakan terbang malam guna mempersiapkan misi malam hari. Kegiatan terbang malam kembali diselenggarakan Skuadron 400 Wing Udara 2, dengan menggunakan Helikopter NBell-412 dengan Instruktur Mayor Laut (P) Arief Sukmono Akbar dan 2 Siswa yaitu Kapten Laut (P) Ahmad Septian dan Kapten Laut (P) Yoshart Siallagan.
Kegiatan terbang malam ini melibatkan pendukung, yang merupakan pihak-pihak yang terkait seperti kesehatan udara dengan mensiagakan pengawak dan ambulans, PMK yang stand by dengan Mobil pemadam kebakaran dari Sathanlan Lanudal, mobil VCP dari Sathanlan Lanudal, personel Brieffing Office Lanudal, dan juga Duty Pilot dan Pagaops turut hadir dalam kegiatan ini.
Rangkaian kegiatan terbang malam diawali dengan melaksanakan terbang pemantapan kualifikasi yang dilaksanakan pada pagi hari. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan Night Brief di Ruang Ops Skuadron 400 dengan mengundang seluruh personel yang terlibat. Night brief ini berisi penyampaian rencana terbang sarta kondisi cuaca yang sedang maupun perkiraan di saat kegiatan berlangsung. Kegiatan terbang malam dilaksanakan dengan normal flight ke area Sidoarjo dan materi Pattern Normal dan Steep Approach. Latihan terbang malam ini dilaksanakan di samping merupakan kegiatan rutin untuk melatih pengamatan malam hari juga dalam rangka peningkatan kemampuan captaincy training.

Kegiatan terbang malam dilaksanakan agar mata terbiasa dengan penglihatan yang minim cahaya, sehingga mata dapat menyesuaikan dan membandingkan cara pandang penerbang dalam melihat spot/ sasaran di siang dan malam hari. Dengan demikian semakin sering kita melaksanakan terbang malam, mata kita akan menyesuaikan cahaya yang masuk ke mata dalam mengidentifikasi suatu objek. Sebagai sorang penerbang militer, bukan hal yang tidak mungkin apabila mendapat misi penerbamgan malam hari, oleh karena itu pelaksanaan terbang malam sangat mendukung dan penting. Pada latihan kali ini Komandan Skuadron 400 Wing Udara 2 Mayor Laut (P) Sugiran memonitor secara langsung pelaksanaan kegiatan terbang malam. Latihan terbang malam terlaksana dengan aman dan lancar serta tercapainya keselamatan terbang dan kerja tanpa hambatan mupun kendala.
Anda pembaca ke 763 dari 763