PRAJURIT WING UDARA 1 PUSPENERBAL, DONORKAN DARAH DI BAKTI KESEHATAN HUT BHAYANGKARA 2023
Sidoarjo Puspenerbal (22/6)
TNI AL, Puspenerbal. Komandan Wing Udara 1 Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Danwing 1 Puspenerbal) Kolonel Laut (P) Dani Achnisundani, mengirimkan prajuritnya untuk mendonorkan darahnya dalam kegiatan Bakti Kesehatan HUT Bhayangkara 2023 yang digelar di Aula Polresta Tanjungpinang, Kamis, (22/6).
Menurut Danwing 1 Puspenerbal, keikutsertaan prajuritnya dalam Donor Darah Bhakti Kesehatan HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023 ini, sebagai bentuk sinergitas TNI-POLRI untuk Indonesia kedepan yang lebih baik lagi.
Donor darah lanjutnya, adalah proses pengambilan darah dari seseorang yang secara suka rela menyumbangkan darahnya untuk membantu sesama, dimana darah yang disumbangkan akan disimpan di bank darah sebagai stok darah, yang kemudian akan digunakan atau disalurkan kepada orang yang membutuhkan transfusi darah.
Dalam proses pengambilan darah juga jelasnya, harus melewati beberapa tes terlebih dahulu, untuk memastikan si pendonor dalam keadaan yang benar-benar sehat.
Selain Donor Darah ini sebagai salah satu bukti wujud dari sinergitas TNI-POLRI dilapangan, juga sebagai bentuk kepedulian TNI AL dalam hal ini Wing 1 Puspenerbal dalam membantu pihak PMI, untuk dapat memenuhi kebutuhan darah setiap hari.
"Membantu tersedianya darah sehat yang sudah diolah dan siap digunakan kapan pun. Hal ini tentu sangat membantu pasien yang membutuhkan pertolongan darah," pungkasnya.
Anda pembaca ke 69 dari 69