PRAJURIT WING UDARA 1 IKUTI PELATIHAN DANGEROUS GOODS
Tanjungpinang
Diposkan oleh dispenpus 7 Maret 2024 pukul 05:44:26PM
Update terakhir 07/03/2024, 05:44:26PM

Reporter : Pen Wing 1
Editor : Dispen Puspenerbal
Fotografer : Pen Wing 1


TNl AL-Dispen Puspenerbal (7/3/2024).
Personel Wing Udara 1 ikuti kegiatan Vicon (Video Confernce) latihan tentang Dangerous Goods Awak Penerbangan TNI Angkatan Laut secara Vicon dengan Kolat Penerbal, Juanda di Ruang Rapat Mako Wing Udara 1 Puspenerbal Tanjungpinang, Kamis (7/3/2024).

Dangerous goods merupakan suatu barang yang dikategorikan barang berbahaya yang akan dimuat di pesawat udara, sengaja atau tidak sengaja dimungkinkan akan mencelakakan manusia dan dapat merusak benda lain apabila barang tersebut meledak atau terbakar.

Capt Herdono Sumantri selaku pemapar dalam latihan tersebut menyampaikan bahwa ada sembilan klasifikasi barang berbahaya yang apabila tidak diperlakukan dengan sesuai ketentuan maka berpotensi membahayakan.

Latihan ini diharapkan dapat me-refresh pengetahuan para awak penerbangan TNI AL yang sangat bermanfaat bagi Lambangja (Keselamatan Terbang dan Kerja).



Anda pembaca ke 6 dari 6