PRAJURIT WING UDARA 1 DAN LANUDAL TANJUNGPINANG LAKSANAKAN UPACARA MEMPERINGATI HARI ULANG TAHUN KE-67 PENERBANGAN TNI ANGKATAN LAUT
Sabtu, 17 Juni 2023, PUSPENERBAL... FLY NAVY-FLY NAVY... YES !!!, sorak semangat prajurit Penerbangan TNI Angkatan Laut di wilayah Tanjungpinang. Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-67 Penerbangan TNI Angkatan Laut tahun 2023, seluruh prajurit Wing Udara 1 dan Lanudal Tanjungpinang beserta Aparatur Sipil Negara melaksanakan upacara sekaligus pembacaan amanat bapak KASAL di lapangan apel Mako Wing Udara 1. Di pimpin oleh Mayor Laut (T) Istio Sugiono, S.Pd. selaku Komandan upacara dan Letkol Laut (E) Budi Kurniawan, A.Md., S.T., M.T. selaku Inspektur upacara. kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan penuh hikmat.
Sedangkan Komandan Wing Udara 1 Puspenerbal Kolonel Laut (P) Dani Achnisundani, S.H., M.Tr.Hanla., M.M. dan Pejabat Utama serta para Kasatker Puspenerbal lainnya mengikuti rangkaian kegiatan upacara memperingati HUT ke-67 Penerbangan TNI Angkatan Laut di Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut Juanda. Salah satu perwakilan personel Kowal dari Wing Udara 1 sebagai pengucap Sapta Marga pada pelaksanaan upacara HUT ke-67 Penerbangan TNI Angkatan Laut yaitu Letda Laut (P/W) Raden Roro Mia Khuzaimah Hanun, S.Tr.Han.
Memperingati HUT ke-67 Penerbangan TNI Angkatan Laut dengan tema "PENERBANGAN TNI ANGKATAN LAUT PATRIOT NKRI,
SIAP MENDUKUNG INDONESIA, PULIH LEBIH CEPAT,
BANGKIT LEBIH KUAT". Dalam amanat KASAL bahwa untuk membangun kekuatan Penerbangan TNI
Angkatan Laut yang tangguh dan disegani,
dibutuhkan kerja keras dan kegigihan serta
konsistensi dari seluruh pihak, utamanya para
prajurit Rajawali Laut. Diawali dari membangun
sumber daya manusia yang profesional dan
unggul disertai pembangunan Alutsista yang
menyesuaikan dengan perkembangan lingkungan strategis dan teknologi, tentunya dengan
mengadopsi inovasi dan teknologi terbaru
dalam operasi penerbangan militer. "Teruslah terbang tinggi dengan
keberanian dan semangat pantang menyerah Prajurit Rajawali Laut karena kalian adalah
penjaga langit dan pelindung kedaulatan negara. Tidak ada batasan untuk apa yang
bisa kalian capai saat kalian memeluk langit dan melindungi tanah air".
Anda pembaca ke 80 dari 80