PESUD CASA NC 212 200 MPA P 8202 MELAKSANAKAN INTAI UDARA MARITIM SEKALIGUS SEBAGAI PESUD KODAL GUSPURLA KOARMADA I
Tanjung Pinang
Diposkan oleh dispenpus 6 April 2023 pukul 08:02:34PM
Update terakhir 06/04/2023, 08:02:34PM

Reporter : Pen Wing Udara 1
Editor : Dispen Puspenerbal
Fotografer : Pen Wing Udara 1

Rabu, 5 April 2023.
 
Pesud Casa NC-212-200 MPA P-8202 Skuadron 800 Wing Udara 1 Puspenerbal melaksanakan Patroli Udara Maritim dengan Rute Tanjungpinang menuju Pontianak, Kalimantan Barat. Komandan Gugus Tempur Laut Koarmada I, Laksamana Pertama TNI Heri Triwibowo, S.E. juga turut serta dalam Penerbangan Patroli Sektor daerah Operasi. Komandan Guspurla Koarmada I berangkat dari Lanudal Tanjungpinang disambut  oleh Komandan Lanudal Tanjungpinang Kolonel Laut (P) Rivai A.Md., Pi., S.H., M.H. dan Komandan Wing Udara 1 Kolonel Laut (P) Dani Achnisundani, S.H., M.Tr.Hanla., M.M. beserta perwira staf Lanudal TPI dan Wing Udara 1. Rombongan Danguspurla Koarmada I Take Off dari Lanudal Tanjungpinang pada pukul 09.55 WIB dan Landing di Pontianak Pada pukul 11.55 WIB dalam keadaan aman. Pesud P-8202 dengan Pilot Kapten Laut (P) Syaiful Ardy W. dan Copilot Letda Laut (P) Bagus Pamungkas berserta Crew yang bertugas mempersiapkan dengan baik untuk melaksanakan Patroli udara maritim sebagaimana tugas utama Skuadron 800 serta mendukung tugas Komandan Guspurla Koarmada I dalam rangka melaksanakan fungsi Kodal. 


Anda pembaca ke 142 dari 142