KOMANDAN WING UDARA 1 HADIRI UPACARA SERTIJAB DANLANUDAL TANJUNGPINANG
TANJUNGPINANG
Diposkan oleh dispenpus 31 Agustus 2024 pukul 08:04:50PM
Update terakhir 31/08/2024, 08:04:50PM

Reporter : PEN WING 1
Editor : DISPENPUS
Fotografer : PEN WING 1



TNI AL-Dispen Puspenerbal (29/8/2024).
Komandan Wing Udara 1 Kolonel Laut (P) Gugus Wahyu S.U didampingi Ketua Cabang 4 Jalasenastri Puspenerbal Ny. Dewi Gugus Wahyu menghadiri Upacara Sertijab Komandan Lanudal Tanjungpinang yang digelar di Apron Hanggar Lanaudal Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Kamis (29/8/2024).

Komandan Puspenerbal, Laksamana Muda TNI Sisyani Jaffar memimpin prosesi Upacara Sertijab Danlanudal Tanjungpinang dari Kolonel Laut (P) Triwibowo kepada Kolonel Laut (P) Sahid Hamdani tersebut.

Komandan Puspenerbal menyapaikan terimakasih kepada Kolonel Laut (P) Triwibowo yang telah menunaikan tugas sebagai Danlanudal dengan baik yang selanjutnya akan mengemban tugas baru sebagai Dansatud Koarmada II.

Komandan Puspenerbal juga menyampaikan pesan kepada Kolonel Laut (P) Sahid Hamdani, agar menjujung tinggi Sumpah Prajurit, Sapta Marga dalam menunaikan tugas sebagai Danlanudal Tanjungpinang yang baru.

Setelah pelaksanaan Upacara Sertijab kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah di VIP Lanudal Tanjungpinang dan Tour Facility dalam pangkalan.



Anda pembaca ke 6 dari 6