DANWING UDARA 2 PIMPIN RAPAT STAF DAN KOMANDO TINGKATKAN KINERJA
Juanda - Komandan Wing Udara 2 Kolonel Laut (P) Winardi, S.H., M.H. memimpin kegiatan Rapat Staf dan komando jajaran Wing Udara 2 yang digelar di Ruang Rapat Markas Komando (Mako) Wing Udara 2 untuk meningkatkan kinerja dengan memaksimalkan koordinasi intern dan Satuan atas, Kamis (09/07/2020).
Rapat Staf yang dimulai pukul 07.30 Wib tersebut diikuti oleh seluruh Kasatlak Wing Udara 2 yang terdiri dari Wadan, Pasops, Pasminlog, Pasproga, Pasuslambang, para Danron jajaran Wing Udara 2 dan Danronma.
Penyelenggaraan Rapat Staf tersebut selain penyampaian kinerja yang sudah diraih juga untuk sarana diskusi & penyampaian permasalahan bertujuan untuk mengevaluasi program-program kerja Wing Udara 2 yang sudah berjalan dan untuk menerima masukan-masukan perkembangan situasi terbaru di lapangan dari para peserta Rapat dan tentunya untuk menyatukan visi, misi dan persepsi guna menindaklajuti pokok kebijakan dan penekanan dari pimpinan Puspenerbal.
Pada kesempatan itu Danwing Udara 2 juga menekankan kepada para peserta bahwa tantangan Wing Udara 2 dalam mengemban tugas pokoknya saat ini dan ke depan akan semakin berat untuk mewujudkannya agar seluruh prajurit jajaranya lebih meningkatkan koordinasi, mengecek kegiatan di lapangan dan kooperatif dalam kesiapan Alutsista dan kesiapan sumber daya nya, serta laksanakan tugas sesuai dengan aturan-aturan prosedur yang berlaku berdasarkan program kerja Wing Udara 2.
Anda pembaca ke 313 dari 313