DANWING UDARA 1 PUSPENERBAL BERI MOTIVASI PRAJURIT
Tanjungpinang
Diposkan oleh renbang 29 Juni 2020 pukul 06:22:10AM
Update terakhir 30/06/2020, 12:40:29PM

Reporter : Pen_Wing1_Tanjungpinang
Editor : Mayor_Solikhin
Fotografer : KLK_Dian

Tanjungpinang (29/06) - Jam Komandan merupakan salah satu upaya yang dilakukan Komandan Satuan untuk berkomunikasi langsung dengan seluruh Prajurit guna menyampaikan segala informasi sebagai bekal dalam pelaksanaan tugas yang diemban, di samping hal tersebut kegiatan ini sangat efektif dalam memperkuat jalinan silaturahmi dan kebersaman guna membangun kepedulian antara seorang Pimpinan dengan Prajurit.

Bertempat di Lobby Mako Wing Udara 1 Jl. Nusantara Km 12,5 Kota Tanjungpinang Kepulauan Riau, Komandan Wing Udara 1 Puspenerbal Kolonel Laut (P) Gering Sapto Sambodo, M.Tr.Hanla., M.M., memberikan pengarahan dan motivasi kepada seluruh Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil Wing Udara 1 Puspenerbal dalam Jam Komandan yang dilaksanakan pada hari Senin (29/06).

Dalam kesempatan tersebut Danwing Udara 1 menyampaikan bahwa di masa Pandemi Covid - 19 Prajurit jangan terlena dan harus tetap selalu waspada serta terus menjaga kesehatan diri maupun keluarga guna mencegah penularan/penyebaran Virus Covid - 19 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan baik Physical Distancing, Social Distancing maupun pengunaan masker dalam setiap aktifitas kegiatan.
 
Prajurit Wing Udara 1 Puspenerbal harus mampu menjadi Prajurit Profesional dengan selalu mengasah kemampuan fisik maupun keterampilan yang dimiliki guna menunjang dan mendukung keberhasilan dalam pelaksanaan tugas yang diemban.

Manfaatkan sarana dan prasarana yang ada untuk terus belajar dan berlatih sehingga memiliki kemampuan dan keterampilan yang bisa dimanfaatkan sebagai bekal dalam penugasan maupun dalam kehidupan bermasyarakat, tegas Danwing Udara 1.
 
 


Anda pembaca ke 390 dari 390