DANWING UDARA 1 MENJEMPUT DAN MENGANTAR MENKOPOLHUKAM DI BANDARA RHF TANJUNGPINANG
Danwing Udara 1 Tanjungpinang Kolonel Laut (P) Gering Sapto Sambodo, M.Tr. Hanla, M.M., turut hadir menjemput Menkopolhukam dan rombongan di VIP room Bandara RHF Tanjungpinang yang tiba dari Ranai menggunakan Pesawat Boeing 737 TNI AU nomor lambung A-7305 pada hari Rabu (15/01/2020), Danwing Udara 1 juga mengantar Menkopolhukam dan rombongan di VIP room Bandara RHF Tanjungpinang yang bertolak menuju Jakarta menggunakan pesawat yang sama, Kamis (16/01/2020).
Para Pejabat Menteri yang dijemput yaitu Menkopolhukam Prof., Dr. Mahfud MD dan beberapa menteri lainnya beserta rombongan yang tiba di Tanjungpinang setelah selesai melaksanakan kunjungan kerja dan rapat koordinasi dengan beberapa pejabat militer dan pejabat sipil di Ranai, Kabupaten Natuna, Kepri. Setelah tiba di Tanjungpinang, Menkopolhukam beserta rombongan menuju Gedung Daerah Pemprov Kepri dalam rangka ramah tamah.
Selain Komandan Wing Udara 1, hadir juga beberapa pejabat militer Tanjungpinang serta pejabat sipil dari jajaran Pemprov Kepri, Pemkab Bintan, Pemko Tanjungpinang beserta OPDnya serta para pejabat yang termasuk dalam Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Kota Tanjungpinang.
Anda pembaca ke 469 dari 469