DANLANUDAL SABANG PIMPIN ACARA KENAIKAN PANGKAT PALAKSA LANUDAL SABANG
Sabang
Diposkan oleh dispenpus 2 April 2024 pukul 10:09:24AM
Update terakhir 02/04/2024, 10:09:24AM

Reporter : Dispen Sabang
Editor : Dispen Puspenerbal
Fotografer : Dispen Sabang



TNl AL-Dispen Puspenerbal (2/4/2024).
Komandan Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut Sabang Letkol Laut (P) Ahmad Ervan G memimpin acara kenaikan pangkat Perwira TNI AL bertempat di Mako Lanudal Sabang, Jl. Bypass, Cot Ba’u, Sukajaya, Kota Sabang Aceh kemarin.

Danlanudal Sabang mengucapkan selamat kepada Mayor Laut (P) Ronald Wabiser atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula yang diterima kala waktu 1 April 2024.

Danlanudal Sabang mengatakan bahwa kenaikan pangkat bukanlah hadiah ataupun pemberian, namun penghargaan atas prestasi sekaligus kepercayaan dari pimpinan atas penilaian terhadap berbagai kriteria dan persyaratan tertentu yang telah dipenuhi.

Danlanudal berharap, dengan kenaikan pangkat ini akan menambah semangat, motivasi, dan mendorong para perwira, bintara, tamtama dan PNS TNl, dalam meningkatkan semangat kerja dan kuatkan pribadi serta satuannya untuk mewujudkan Penerbangan TNl AL yang unggul dan tangguh.

Teruslah berpikir kreatif lanjutnya, dalam menciptakan terobosan baru guna meningkatkan pelaksanaan tugas sesuai bidangnya masing-masing. Terus gali potensi potensi yang ada agar dapat mendukung tugas TNl AL kedepan.

"Selamat atas kenaikan pangkat yang diperoleh kala waktu 1 April ini, untuk yang belum naik pangkat kala waktu ini, jangan berkecil hati masih ada kesempatan untuk introspeksi diri dan memperbaiki segala sesuatunya yang kurang untuk meraih yang terbaik pada periode mendatang," pungkasnya.



Anda pembaca ke 5 dari 5