SKUADRON 800 WING UDARA 2 PUSPENERBAL KIRIM PESAWAT INTAI KE PAPUA
Juanda (02/03) - Pesawat CN 235-220 MPA merupakan salah satu unsur pesawat tempur yang dimiliki Angkatan Laut jajaran Pusat Penerbangan Angkatan Laut (PUSPENERBAL).
Pesud dengan nomor lambung P-8304 yang diterbangkan oleh Kapten Laut (P)M. Novito K. selaku pilot dan Copilot Letda Laut (P) Dani Asgar bertolak dari Lapter Juanda menuju Sorong untuk melaksanakan Oprasi Garda Sakti-21 di bawah kendali Guskamlah Koarmada III, Juanda.
Sebagaimana diketahui pesud P-8304 bergabung dalam Oprasi Gurita Sakti-21 dengan tugas pokok menjaga kedaulatan dan keamanan perairan perbatasan laut dan udara di Jayapura.Pesawat Patroli Maritim canggih ini didalamnya dilengkapi perangkat Forward Looking Red(FLIR) dan juga Radar Intai yang berfungsi sebagai alat pengintai dan pengamatan,yang hasil dari pengamatan atau pengintaian tersebut bisa langsung di kirim secara langsung ke KRI atau Pangkalan melalui Data Link.
Dalam giat ini seluruh Crew pesawat tetap mengedepankan protokol kesehatan yang di anjurkan oleh pemerintah dan TNI Angkatan Laut.
Pen_Wing_Udara2_Juanda
Kopral_@de
Anda pembaca ke 696 dari 696