WAKASAL RESMIKAN GEDUNG MAKO KOLAT PENERBAL
Juanda
Diposkan oleh renbang 20 Januari 2020 pukul 04:37:17PM
Update terakhir 20/01/2020, 04:41:40PM

Reporter : Pen_Puspenerbal
Editor : Mayor_Solikhin
Fotografer : Dams

Komando Latihan Penerbangan Angkatan Laut (Kolat Penerbal), memiliki gedung baru, yang diresmikan oleh Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Mintoro Yulianto S. Sos., M. Si., yang didampingi Wakil Ketua Umum Jalasenastri Ny. Dien Mintoro Yulianto, Senin (20/01/2020) di Juanda, Sidoarjo. 

Peresmian Gedung Kolat Penerbal ini ditandai dengan penekanan tombol sirine dilanjutkan dengan pengguntingan pita oleh Ny. Dien Mintoro Yulianto dan peninjauan gedung serta diakhir dengan acara ramah tamah. 

Dengan Keberadaan gedung Kolat Penerbal yang baru ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat bagi para prajurit TNI Angkatan Laut yang berdinas di Puspenerbal Surabaya dan khususnya Prajurit Kolat Penerbal.

“Dengan adanya gedung Kolat Penerbal ini dikelola dengan baik maka akan memberi manfaat maksimal bagi organisasi TNI Angkatan Laut, Keberhasilan pembangunan Gedung ini, tentu saja tidak terlepas dari dukungan dinas dan kerja sama dengan pihak terkait”, ujar Wakasal

Lebih Lanjut Pimpinan memberikan penekanan agar gedung ini dijaga dan dipelihara sebaik-baiknya, sehingga tetap terawat dan dapat digunakan untuk kepentingan semua pihak dalam jangka waktu yang panjang.

 
Pembangunan Gedung Kolat Penerbal dilaksanakan selama kurun waktu 6 (enam) bulan, terhitung mulai bulan Mei 2019 sampai dengan bulan November 2019. Pembangunan dapat terlaksana dengan baik dan sesuai dengan waktu yang ditentukan.

Acara peresmian Gedung Mako Kolat juga dihadiri Asrena Kasal beserta istri, Aspers Kasal beserta istri, Aslog Kasal beserta istri, Kadispenal, Kadisminpersal, Kadisdikal, Kadislitbangal, Danpuspenerbal beserta istri, Wadan Puspenenerbal, Para Direktur Puspenerbal, Komandan Lanudal Juanda, Komandan Wing Udara 2, Kafasharkan Pesud, dan Komandan Kolat Penerbal.
 


Anda pembaca ke 782 dari 782