TINGKATKAN KEMAMPUAN PRAJURIT, WING UDARA 2 GELAR LDD SEARCH AND RESCUE
Juanda
Diposkan oleh renbang 3 Maret 2020 pukul 09:16:09PM

Reporter : Pen_Wing2
Editor : MaySolik
Fotografer : PenWing2

Komandan Wing Udara 2 Kolonel Laut (P)  Winardi, S.H., M.H. yang  diwakili  Wadanwing Udara 2 Letkol Laut (P) Triwibowo  membuka Latihan Dalam Dinas (LDD) Search and Rescue (SAR)  Wing Udara 2 TA 2020 digedung NACS Skuadron 200 senin, (02/03/2020).
 
Kegiatan LDD SAR yang bertujuan untuk mewujudkan Zero Accident dalam penugasan tersebut dibuka secara resmi pukul 08.38 WIB  dengan dihadiri oleh Pasops, Pasminlog, Para Danron, perwira Staf dan para tamu undangan.
 
Menurut penyelenggara dalam hal ini Skuadron 400 sebagai panitia pelaksana, LDD SAR ini diikuti sebanyak 20 prajurit Wing Udara 2 yang akan berlangsung selama 1 bulan dan nantinya para peserta akan mendapatkan materi latihan tentang Pencarian dan Pertolongan (SAR). 
 
Dalam acara pembukaan tersebut  juga dibacakan amanat Danwing Udara 2, bahwa kemampuan dan kerjasama seluruh unsur, pengamanan perlu dijaga dan dilatih secara periodik, sehingga terwujud kesiapsiagaan dan keahlian dalam menanggulangi setiap ancaman dan gangguan yang dapat terjadi sewakt-waktu, disamping keterpaduan antar institusi diperlukan guna menjamin keberhasilan tugas pengamanan pangkalan. 
 
Selain itu Wadan juga menghimbau " agar seluruh peserta melaksanakan kegiatan ini dengan serius penuh semangat dan tanggungjawab, jadikan latihan ini sebagai bekal penugasan bagi prajurit peserta dan dengan adanya latihan ini diharapkan  akan dapat memback up apabila sewaktu-waktu dibutuhkan penanggulangan maupun penugasan".
 
Acara briefing pembukaan LDD SAR TA 2020 berlangsung dengan lancar dan khidmat.
 
 
 
 


Anda pembaca ke 456 dari 456