PRAJURIT WING UDARA 1 PUSPENERBAL JAGA KEBUGARAN DENGAN OLAHRAGA
Tanjungpinang
Diposkan oleh renbang 20 Mei 2022 pukul 10:21:25AM
Update terakhir 20/05/2022, 10:21:25AM

Reporter : Pen_Wing Udara1
Editor : Penpus
Fotografer : Pen_Wing Udara1

Demi mendapatkan tubuh yang sehat dan terbebas dari berbagai penyakit, diperlukan berolahraga secara rutin. Tidak hanya menyehatkan, olahraga juga membuat badan menjadi bugar. Itulah mengapa olahraga penting dilakukan siapa saja, kapan saja, dan dimana saja. Setelah melaksanakan apel pagi, Prajurit Wing Udara 1 Puspenerbal rutin melakukan olahraga di Mako Wing Udara 1, Kamis (19/05/2022).

Komandan Wing Udara 1 Puspenerbal Letkol Laut (P) Dani Achnisundani, S.H., M.Tr.Hanla., M.M. mengajak seluruh prajurit Wing Udara 1 untuk berolahraga secara mandiri selama 45 menit baik berjalan kaki atau Jogging.  Danwing Udara 1 mengatakan “Dengan rutin berolahraga, seluruh prajurit akan menjadi lebih fokus, cepat dan teliti dalam melaksanakan tugas pokoknya. Hal itu karena pikiran yang lebih segar setelah berolahraga sebab aliran darah akan mengalir lancar ke seluruh tubuh dan otak”.

Dengan rutin berolahraga diharapkan seluruh Prajurit Wing Udara 1 akan menjadi lebih bugar dan sehat sehingga dapat menjalankan tugas pokok TNI Angkatan Laut khususnya Penerbangan TNI Angkatan Laut dalam menjaga keamanan Laut Negara Kesatuan Republik Indonesia.



Anda pembaca ke 236 dari 236