PERINGATI HARI OLAHRAGA NASIONAL KE 36 DI ALUN ALUN SIDOARJO
Sidoarjo
Diposkan oleh renbang 22 September 2019 pukul 08:18:04AM
Update terakhir 22/09/2019, 10:07:19AM

Reporter : Dams
Editor : Maysolikin
Fotografer : Dams

Wadan Puspenerbal Kolonel Laut (P) Sisyani Jaffar menghadiri acara peringati Hari Olah Raga Nasional (HAORNAS) ke 36, di Alun-alun Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat (20/9).


Upacara ini merupakan peringatan Haornas dengan mengambil tema “Ayo Olahraga, Dimana saja, Kapan saja,” yang mengandung makna bahwa olahraga itu mudah karena dapat dilakukan dimana dan kapan saja, menjadi penting agar masyarakat tidak terpaku bahwa olahraga hanya dapat dilakukan di fasilitas olah raga yang tersedia.

Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi dalam sambutan nya yang di bacakan Bupati Sidoarjo H. Saiful Ilah SH, M.Hum menyampaikan bahwa tema peringatan Hari Olah Raga Nasional yang ke 36 tahun 2019 dengan mengambil tema “Ayo Olahraga di mana saja dan kapan saja “ tema Ini mengandung makna bahwa olahraga itu sangat mudah karena dapat dilakukan dimana dan kapan saja. Olahraga menjadi rutinitas yang penting di masyarakat karena selain menyehatkan badan olah raga juga dapat dilakukan di rumah.

Pembinaan atlet muda berbakat yang didukung oleh manajemen bakat dan keterpaduan minat yang tepat telah dibuktikan pula pada perhelatan Asian School Games Tahun 2019 di Kota Semarang Bangsa Indonesia tidak sekedar sukses menjadi tuan rumah saja akan tetapi juga sukses dalam memenuhi target juara umum dengan pencapaian target mengoleksi 43 Emas 34 Perak 25 Perunggu dan seperti yang kita ketahui bersama pada Tahun 2018 yang lalu kejuaraan Asian Games dan Asian Paragames kita telah mendapatkan istimewa dari para atlet nasional dengan menduduki peringkat keempat di ajang Asian Games Tahun 2018.
 
 


Anda pembaca ke 434 dari 434