PRAJURIT LANUDAL MANADO TURUT BERPARTISIPASI PADA DONOR DARAH RANGKAIAN HUT ANGKASA PURA I KE 58 TAHUN 2022
Manado
Diposkan oleh renbang 16 Februari 2022 pukul 10:59:43AM
Update terakhir 16/02/2022, 10:59:43AM

Reporter : Pen_Lan Manado
Editor : Penpus
Fotografer : Pen_Lan Manado

Manado – Komandan beserta Prajurit Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Manado turut berpartisipasi dalam kegiatan bakti sosial donor darah yang di selenggarakan oleh PT. Angkasa Pura I Sam Ratulangi Manado, bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Daerah Sulawesi Utara, bertempat di Posko Terpadu Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado. Selasa (15/2/22).r

Kegiatan Bakti Sosial tersebut selain untuk menyambut Hari Ulang Tahun Angkasa Pura I ke 58 Tahun, 2022, yaitu pada tanggal 20 Februari 2022, juga merupakan implementasi dari perintah kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M untuk mendukung percepatan penanganan wabah covid-19, sebagaimana di ketahui bahwa dalam pandemi covid-19 saat ini persediaan darah sangat dibutuhkan instansi kesehatan dalam perawatan pasien covid-19.

Turut mengikuti kegiatan tersebut yaitu Perwira, Bintara, Tamtama Lanudal Manado di dampingi langsung oleh General Manager PT. AP I Bpk. Minggus. E.T. Gandeguai, SMS & OSH Manager Bpk. Hari H, Airport Equipment Manager Bpk. Joko P, ARFF Manager Bpk. Ari S, AOA Manager Bpk. I Nyoman T. S, Airport Security Manager Bpk. Priyantoro, Airport Environment Manager Bpk. Sapta. Kegiatan berjalan dengan baik dan tetap melaksanakan prokes.

“Sumbangan darah dalam kegiatan ini sangatlah berguna untuk mereka yang membutuhkan serta untuk mendukung persediaan darah di PMI Kota Manado”, ucap Danlanudal Manado dan GM AP I Sam Ratulangi.



Anda pembaca ke 226 dari 226