LANUDAL JUANDA MELAKSANAKAN KEGIATAN RAPID TEST UNTUK PENCEGAHAN COVID 19
Juanda
Diposkan oleh renbang 27 Oktober 2020 pukul 06:47:40PM
Update terakhir 27/10/2020, 06:47:40PM

Reporter : Pen_Lan Juanda
Editor : Maysolikin
Fotografer : Pen_Lan Juanda

Juanda - Lanudal Juanda melaksanakan protokol kesehatan di antaranya Rapid test  yang diberlakukan oleh pemerintah sebagai upaya pendeteksian dini serta pencegahan pemutusan penyebaran Virus Corona (Covid-19) bagi seluruh Prajurit dan PNS jajaran Lanudal Juanda . Selasa (25/10/2020).

Dalam kegiatan Rapid Test yang digagas oleh Komandan Lanudal Juanda Kolonel Laut (P) Muhammad Tohir dilaksanakan setelah apel pagi dan Olahraga di Ruang Lobi Mako Lanudal Juanda.

Komandan Lanudal Juanda  menghimbau kepada Perwira Staf, Kasatker dan seluruh prajurit dan PNS jajaran Lanudal Juanda agar hadir pada kegiatan Rapid test yang dilaksanakan di Mako Lanudal Juanda dan tenaga medis dari Rumkital dr. Soekantyo Jahja dibawah koordinator Karumkit Mayor Laut (K) dr. Widodo.

Tim medis kesehatan dari Rumkit yang dilengkapi dengan APD (Alat Pelindung Diri). Pelaksanaan tetap memperhatikan protokoler kesehatan Social Distancing menjaga jarak, menggunakan Handsanitizer, menggunakan masker.

Metode tes dengan pengambilan sample darah dan pemeriksaan darah di alat pengukur dengan durasi pengukuran sekitar empat belas menit.

Upaya Rapid Test untuk mengantisipasi sejak dini menditeksi virus Corona (Covid-19), sebagai langkah pencegahan penyebaran virus, pelayanan Rapid Test ini diberikan kepada keluarga besar jajaran Lanudal Juanda bertujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan seluruh prajurit dan PNS  Lanudal Juanda di masa pandemi Covid-19 , agar tidak dihantui rasa ketakutan dan kecemasan yang akan berdampak bagi kesehatan diri sendiri maupun keluarga.

 



Anda pembaca ke 353 dari 353