Komandan Puspenerbal Laksamana Muda TNI Edwin, S.H., M.Han., membuka acara peringatan Nuzulul Qur’an adalah peringatan diturunkannya Al-Qur’an dari Baitul Izzah ke bumi pada 17 Ramadhan di Masjid Asy Syuhada Lanudal Juanda. Selasa 04 Mei 2021.
Sedangkan secara Terminologi, Nuzulul Qur’an merupakan peristiwa diturunkannya wahyu Allah SWT yaitu Al-Qur’an kepada Nabi Muhammad SAW melalui perantara malaikat Jibril Alaihisalam secara berangsur-angsur. nuzulul qur’an terjadi pada 17 Ramadhan, di gua Hira pada usia Nabi Muhammad SAW yang ke-41 tahun. Pada waktu itu, Nabi Muhammad SAW menerima wahyu lima ayat dari surat Al-'Alaq. tahun ini, Nuzulul Quran bertepatan dengan tanggal 29 april 2021.
Al-Qur’an diturunkan kepada umat manusia melalui Nabi Muhammad SAW agar menjadi rahmat bagi semua umat manusia, agar menjadi sumber segala ilmu pengetahuan, agar membimbing kita semuanya menjadi lebih baik, agar manusia menjadi beradab dan berkemajuan. Sekarang kita perlu tuntunan Al-Quran untuk menata kehidupan kita dalam memberikan pengabdian terbaik kepada bangsa dan negara Indonesia.
Al-Qur’an adalah sebuah kitab suci yang paling lengkap di dunia, karena di dalam Al-Qur’an dimuat konsep hidup manusia di segala bidang, di dalamnya juga termuat jawaban dari segala permasalahan yang dihadapi oleh manusia di dunia. Al-Qur’an juga menjelaskan tentang persamaan derajat manusia di hadapan Allah SWT. Di dalamnya juga diterangkan tentang hubungan-hubungan yang sangat penting dalam kehidupan ini, antara lain hubungan manusia dengan manusia, hubungan manusia dengan alam lingkungannya dan hubungan manusia dengan tuhannya. tidak ada satu kitab pun di dunia ini yang lebih lengkap dibandingkan Al-Qur’an.
Pada kesempatan yang ini juga komandan puspenerbal secara simbolis memberikan paket sembako keseluruh Personel Satker jajaran Puspenerbal atas sumbangsih Bank Mandiri area Surabaya sebagai Mitra pelayanan Payroll gaji dan pengelolaan dana APBN satker Puspenerbal.
Telah hadir Wadan Puspenerbal, Irpuspenerbal, para Direktur Puspenerbal, Danlanudal Juanda, Danwing Udara 2, Kafasharkan Pesud, Dankolat Penerbal, ustadz. H. Syahmin hidayat, ibu Evi Martiani (area head mandiri surabaya gentengkali), bapak Achmad Fauzi (goverment business head), bapak Erwin (cluster micro area gentengkali), bapak M. Yusuf (kepala cabang bandara juanda) para Perwira, Bintara, Tamtama, dan pns jajaran puspenerbal.