Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal) Laksamana Muda TNI Edwin, S.H., M.HanM., bersama dengan Ketua PG Jalasenastri Puspenerbal Ny. Wenny Edwin, menghadiri Upacara Tabur Bunga bagi Patriot Bangsa Prajurit KRI Nanggala-402, Jumat (30/04) di perairan Bali.
Kegiatan ini dilaksanakan di atas KRI dr. Soeharso-990 dipimpin oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., dan dihadiri keluarga dari 53 prajurit TNI AL ABK KRI Nanggala-402 yang gugur saat melaksanakan latihan militer di perairan tersebut.
Dalam kesempatan ini Laksamana TNI Yudo Margono menyampaikan bahwa, di dasar laut ini, telah terbaring para prajurit pemberani KRI Nanggala-402 dalam keheningan dalamnya laut. Namun demikian jiwa dan semangat mereka terus membara dan tetap menjadi penyulut semangat kami yang akan meneruskan pengabdian kepada bangsa dan negara.
“Pengabdian hingga akhir hayat para kesatria Hiu Kencana tak akan pernah sia-sia. Dengan motto Wira Ananta Rudira atau Tabah Sampai Akhir, mereka tetap dalam status tugas Patroli Dalam Keabadian atau On Eternal Patrol,“ tegas Kasal dalam kesempatan itu.
Seperti ketahui, KRI Nanggala-402 tenggelam di dasar perairan tersebut saat melaksankaan latihan militer dan para prajuritnya dinyatakan gugur. Sebelumnya juga, Kasal didampingi Komandan Puspenerbal dan sejumlah pejabat tinggi TNI AL juga telah mengunjungi kediaman dari keluarga Prajurit KRI Nanggala-402 yang tinggal di wilayah Surabaya dan kota sekitarnya guna menguatkan moril keluarga dari prajurit yang telah gugur sebagai patriot.