Komandan Puspenerbal Laksamana Pertama TNI Edwin, S.H., M.Han., menghadiri lomba menembak, Dankormar Cup 2019 dalam rangka HUT – 74 Korps Marinir Tahun 2019 di Latbak Internasional FX Soepramono Kasatrian Marinir Karangpilang, Surabaya.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Dankormar Mayjen TNI Mar Suhartono, Pangkoarmada III Laksamana Muda TNI ING Ariawan, Wagub AAL Brigjen TNI Mar Endi Supardi, Danpasmar 2 Brigjen TNI Mar Ipung Purwadi, Danguspurla Armada II Laksamana Pertama TNI Rahmat Eko Rahardjo, Danrem 084/Bhaskara Jaya Kolonel Inf Sudaryanto, Alwan Raharjo (Perwakilan MURI), Kadispora Jatim Drs. Supratomo, Dansat Brimob Polda Jatim Kombes I Ketut Gede Wijatmika,S.Ik, Dirtahti Polda Jatim AKBP Sutrisno HR dan Kapolresta Sidoarjo Kombes Muh Anwar Nasir dan pejabat lainnya.
Dankormar dalam sambutannya mengatakan bahwa Lomba menembak Dankormar Cup tahun 2019 ini, merupakan salah satu bagian rangkaian kegiatan peringatan HUT ke 74 Korps Marinir tahun 2019.
Kegiatan lomba yang memiliki tantangan tersendiri sebagai olahraga yang membutuhkan Naluri Konsentrasi Speed (Kecepatan) dan Ketepatan dalam menembak.
Adapun cabang-cabang menembak yang diperlombakan kali ini antara lain menembak Pistol, Menembak Senapan, Menembak air Riffle, menembak IPSC dan Tembak Berburu yang sudah mulai beberapa hari yang lalu.
Pada kesempatan lomba kali ini juga akan dilaksanakan Pemecahan Rekor Muri Menembak Terbanyak dengan mengerahkan 1.474 Petembak dari prajurit petarung Korps Marinir.
Dankormar berharapan, kiranya tidak berlebihan jika menginginkan agar kejuaraan lomba menembak Dankormar Cup tahun 2019 dalam rangka memperingati HUT ke 74 Korps Marinir tahun 2019 ini dapat terselenggara secara optimal dengan berupaya memelihara ketertiban, kelancaran, keamanan baik para peserta, penyelenggara dan masyarakat serta menunjukkan prestasi melalui cara-cara yang jujur dan sportif.