KOMANDAN LANUDAL TANJUNGPINANG HADIRI UPACARA KEMERDEKAAN KE-77 RI DI KANTOR WALIKOTA
tanjungpinang
Diposkan oleh dispenpus 18 Agustus 2022 pukul 01:56:44PM
Update terakhir 18/08/2022, 01:56:44PM

Reporter : lanudal tanjungpinang
Editor : penpus
Fotografer : lanudal tanjungpinang

Komandan Lanudal Tanjungpinang Kolonel Laut (P) Rivai hadiri pelaksanaan upacara peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, berlangsung di halaman Gedung walikota Tanjungpinang Jl.Daeng Marewa no 1 Kel. Senggarang kota Tanjungpinang Provinsi Kepulauan Riau (Prov. Kepri) Rabu (17/8/2022).

Berlangsungnya upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke 77 yang bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Walikota Tanjungpinang, Ibu Hj. Rahma, S.Ip.  dengan Komandan Upacara AKP M. Arsa, S Ik Kapolsek Tanjungpinang kota dan dihadiri oleh
Wakil Walikota Tanjungpinang, Bapak Endang Abdullah,Dandim 0315/TPI,  Kolonel Inf Tommy Anderson, M. PICT
,Komandan WingUdara 1 TPI, Letkol Laut (P) Dani Achnisundani, M. Tr. Opsla,Kapolresta Tanjungpinang, AKBP Heriberstus Ompusunggu, S.Ik,Kajati Kepri, Bapak Gerry Yasid, S.H, M.H.,Anggota DPRD Provinsi Kepri, Bapak H. Lisdarmansyah, SH.,Ketua DPRD Tanjungpinang, Ibu Hj. Yuniarni Pustoko Weni, SH.,Kepala Pengadilan Agama kota Tanjungpinang, Drs. H. Imaluddin, S.H, M.H.,Danyonmarhanlan, di Wakili Lettu Mar Teuku Ardiansyah,Danlanud RHF, di Wakili Mayor Lek Nurrochman dan Seluruh Kepala Perangkat Daerah, Camat, Lurah Se-Kota Tanjungpinang dan Vetran serta masyarakat.

Walikota Tanjungpinang, Ibu Hj. Rahma, S.Ip.dalam Amanatnya menyampaikan bahwa dalam rangka ikhtiar masa pandemi dan pemulihan dari covid 19 maka tema peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 Tahun 2022 adalah Mari kita pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat kita bersama-sama melihat bagaimana kinerja dari pemerintah dan gerakan dari masyarakat bersinergi bersama untuk mencapai percepatan pemulihan kondisi di semua sektor dan siap bangkit menghadapi tantangan global.

Dan HUT kemerdekaan Indonesia ke-77 pada tahun ini merefleksikan bagaimana nilai-nilai Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika mempersatukan kita dalam menghadapi tantangan yang ada dasar-dasar negara yang menuntun kita untuk bersama pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat agar siap menghadapi tantangan global dan bangkit lebih kuat untuk siap membawa Indonesia maju untuk menghadapi tantangan mendorong ketepatan mentransformasikan Indonesia sehat Indonesia bekerja dan Indonesia tumbuh dengan dukungan akselerasi transformasi digital.

Upacara peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI diikuti oleh pasukan upacara dari TNI-POLRI  dan instansi pemerintahan Kota Tanjungpinang.



Anda pembaca ke 200 dari 200