KOLAT PENERBAL MELAKSANAKAN LATOPSLA PENANGGULANGAN BENCANA ALAM DI MASA PANDEMI COVID-19 TA 2021
Juanda
Diposkan oleh renbang 10 November 2021 pukul 10:04:06PM
Update terakhir 10/11/2021, 10:04:06PM

Reporter : Pen_Kolat Penerbal
Editor : Maysolikin
Fotografer : Pen_Kolat Penerbal

Komandan Kolat Penerbal, Kolonel Laut (P) Henoch Nasarius V., S.E., M.Tr (Han) membuka pelaksanaan Latihan Operasi Matra Laut (Latopsla) Penanggulangan Bencana Alam Dimasa Pandemi Covid-19 TA 2021 pada hari Senin tanggal 01 November 2021.

Bertempat di Base Ops TNI Lanudal Juanda. Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari Satker Penerbangan TNI AL wilayah Juanda, diantaranya Wing Udara 2, Lanudal Juanda dan Fasharkan Pesud serta diikuti oleh relawan dari Tagana diantaranya FPRB (Forum Pengurangan Reaksi Bencana) Jawa Timur, SRPB (Sekber Relawan Penanggulangan Bencana) Jawa Timur dan Santana (Santri Tanggap Bencana) SPMAA Lamongan dengan jumlah relawan sebanyak lima belas orang. 

 
Latihan dilaksanakan di beberapa lokasi, sesuai materi yang disampaikan oleh instruktur. Pada tahap pembekalan, peserta diberikan materi kelas yang dilaksanakan di Base Ops TNI Lanudal Juanda, antara lain Pengenalan Fasilitas Pangkalan Udara Lanudal Juanda  dengan instruktur dari Lanudal Juanda, Pengenalan Alat Keselamatan Penerbangan (AKP) dengan instruktur dari Fasharkan Pesud, Pengetahuan Cuaca dengan instruktur dari BMKG Bandara Juanda dan Perencanaan Pembangunan Pasca Bencana dengan instruktur dari Dinas PU dan Cipta Karya Provinsi Jawa Timur.
 
Pada tahap praktek lapangan dan gladi kering, peserta dibekali dengan materi Penyelamatan Korban dari Ketinggian bertempat di Kantor SAR Juanda, Pengetahuan Penanganan Bencana Alam bertempat di Kantor BPBD Jawa Timur, _Emergency Food_ dan Praktek Dapur Umum bertempat di Kantor BPBD Jawa Timur dan geladi kering pelaksanaan EMU dan Pengetahuan _Marshaller (hand signal)_ bertempat di shelter Skuadron 400 Wing Udara 2.   
 
Adapun tujuan dari pelaksanaan latihan ini adalah untuk memberikan pengetahuan kepada personel Penerbangan TNI Angkatan Laut mengenai penanganan bencana alam yang mungkin akan terjadi mengingat wilayah Indonesia merupakan jalur dari gunung api aktif serta dilalui oleh garis katulistiwa dengan curah hujan tinggi dengan potensi bencana alam hidrometrologi dengan kata lain, bencana alam di Indonesi didominasi oleh bencana yang diakibatkan oleh pengaruh oleh hal – hal yang berhubungan dengan meteorologi misalkan angin, banjir, kekeringan dan tsunami serta pengaruh pergerakan lempengan bumi yang menyebabkan gempa. Selain memberikan pengetahuan, kegiatan latihan ini juga membangun soliditas dengan instansi samping dalam jika sewaktu – waktu terjadi bencana alam serta memberikan wawasan kepada peserta mengenai Tupoksi Penerbangan TNI Angkatan Laut dalam menjalankan OMSP (Operasi Militer Selain Perang) yaitu turut serta membantu korban bencana alam.

Acara diakhiri dengan kegiatan _Tactical Floor Game_ (TFG), dimana peserta diberi gambaran tentang situasi dan kondisi yang harus dihadapi jika terjadi bencana alam tsunami melanda wilayah Puspenerbal. 
 
Selanjutnya, kegiatan Latihan Operasi Matra Laut Penanggulangan Bencana Alam Dimasa Pandemi Covid-19 TA 2021  ditutup secara resmi oleh Komandan Kolat Penerbal, Kolonel Laut (P) Henoch Nasarius V., S.E., M.Tr (Han) dengan _Briefing_ Penutupan yang berlangsung di Base Ops Lanudal Juanda pada hari Jumat tanggal 05 November 2021.   
 
Selama proses pelaksanaan latihan, para peserta tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan ketat, mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19.
 


Anda pembaca ke 462 dari 462