KOLAT PENERBAL MELAKSANAKAN LATIHAN DALAM DINAS (LDD) PORTABLE AIRFIELD LIGHTING
Juanda
Diposkan oleh renbang 11 Juni 2020 pukul 10:23:03AM
Update terakhir 12/06/2020, 10:29:18AM

Reporter : Pen_KolatPenenerbal
Editor : Mayor_Solikhin
Fotografer : Letnan_ery

Juanda (11/06) - Kolat Penerbal merupakan Satker Jajaran Puspenerbal yang mempunyai tugas pokok dan fungsi menyelenggarakan  latihan dan pelatihan bagi personel Puspenerbal dalam mendukung tugas pokok TNI AL di bidang penerbangan. 

Berdasarkan tugas pokok dan fungsi tersebut, pada hari Senin s.d. Selasa tanggal 02 s.d. 30Juni 2020, bertempat di Mako Kolat Penerbal, dilaksanakan Latihan Dalam Dinas (LDD) Portable Airfield Lighting. Kegiatan tersebut diikuti oleh lima belas (15 ) personel Kolat Penerbal. Tujuannya untuk melatih kemampuan personel dalam mengoperasikan Portable Airfield Lighting di Landasan yang minim penerangan. Lighting diperlukan pilot sebagai signal untuk bisa melaksanakan landing ataupun take off dalam situasi cuaca gelap dalam keadaan aman sehingga zero accident bisa diminimalisir.

Dalam latihan tersebut bertindak sebagai instruktur, Serma Saa Hariyanto, Baur Indalsen Kolat Penerbal dengan dibantu oleh Kopda Mpu Bambang Budi Utomo, Ur ATC Kolat Penerbal. Adapun materi yang disampaikan dalam latihan tersebut antara lain : Pengenalan sistem kelistrikan Portable Airfield Lighting dan Tata Cara Penggunaan Portable Airfield Lighting pada Landasan.
 


Anda pembaca ke 457 dari 457