HANCURKAN COVID-19, RAJAWALI LAUT TERUS PACU VAKSINASI MASYARAKAT MARITIM
Juanda
Diposkan oleh renbang 13 Desember 2021 pukul 03:04:09PM
Update terakhir 13/12/2021, 03:04:09PM

Reporter : Penpus
Editor : Penpus
Fotografer : Penpus

Sidoarjo Puspenebral, (13/12) 


Kasubditkes Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal), Letkol Laut (K) Joko Haryono, Senin (13/12/2021) mengatakan, para vaksinator dari Rumah Sakit TNI Angkatan Laut (Rumkital) dr. Soekantyo Jahja Lanudal Juanda sampai saat ini terus memacu capaian vaksinasi covid-19. Hingga hari ke 80 pertanggal 23 November 2021 Puspenerbal yang digelar sebanyak 57.633 orang telah divaksin. 

“Dukungan para vaksinator dan tenaga administrasi dalam pelaksanaan vaksinasi ini sangat besar. Tentu harapannya semakin banyak masyarakat yang tervaksin dan mudah-mudahan segera mencapai herd imunity,” kata Joko dalam keterangannya di Desa Tambak Cemandi.

Menurut Joko bukan hanya di Desa Tambak Cemandi, para vaksinator terus memberikan layanan terbaik bagi seluruh masyarakat. Bahkan dalam dua tahun terakhir ini, puluhan ribu masyarakat, baik lansia, remaja, Siswa, penyandag Difable divaksin baik di Terminal Badara maupun di Desa-desa seluruh Sidoarjo. “Terima kasih kepada seluruh vaksinator dan Puspenerbal yang telah memvaksin warga Tambak Cemandi” ucap Bapak Amat Kepala Desa Tambak Cemandi.

Hari ini Puspenerbal menggelar kembali serbuan vaksinasi covid-19 masyarakat maritim di Desa Tambak Cemandi, Kecamatan Sedati Juanda Sidoarjo. Di Kecamatan Sedati Juanda sendiri pelaksanaan vaksinasi telah sering dilakukan, terutama di Desa-desa pesisir dan daerah tambak, selain di Jawa Timur pelaksanaan vaksin juga dilaksanakan oleh Wing Udara dan Lanudal-lanudal Jajaran dibawah Puspenerbal.

Karumkital dr. Soekantyo Jahja Kapten Laut (K) dr. Arvi Dian Prasetya N, Sp.PD., menambahkan bahwa target pada hari ini, sebanyak 300 orang untuk dosis 1 maupun dosis 2, dan vaksin yang digunakan adalah Sinovac dan Astrazeneca, kata dia.

Secara khusus ia mengajak seluruh masyarakat yang belum mendapatkan suntikan vaksin, utamanya yang tinggal di Desa Tambak Cemandi dan sekitarnya untuk datang mendaftarkan diri agar mendapatkan layanan Vaksin Covid-19.


Anda pembaca ke 321 dari 321