ENTRY BRIEFING KOMANDAN LANUDAL JAKARTA PADA SELURUH PRAJURIT DAN PNS
jakarta
Diposkan oleh renbang 19 April 2022 pukul 01:52:14PM
Update terakhir 19/04/2022, 01:52:14PM

Reporter : lanudal jakarta
Editor : penpus
Fotografer : lanudal jakarta

Senin pagi bertempat di Hanggar Mako Lanudal Jakarta Komandan Lanudal Jakarta Letkol Laut (P) Sugiran beserta Ketua Jalasenastri Cabang 6 PG Puspenerbal Ny. Fitsep Sugiran melaksanakan entry briefing yang di ikuti oleh seluruh Personel Lanudal Jakarta, Senin (18 April 2022).

Entry Briefing ini sebagai pengenalan Komandan beserta Ibu kepada para Prajurit-prajurit pengawak Lanudal Jakarta..

Kegiatan tersebut di laksanakan di Hanggar Lanudal Jakarta serta diikuti oleh seluruh Personel baik itu dari Militer maupun ASN yang berdinas di Lanudal Jakarta. Kegiatan diawali dg penyambutan Komandan beserta Ibu dengan jajar para Prajurit dan ASN sebelum masuk ke  dalam pangkalan dan dilanjutkan menerima laporan dari Perwira tertua dalam hal ini Pasops Lanudal Jakarta Kapten Laut (P) Alfat selanjutnya pengalungan bunga sebagai simbul ucapan selamat datang dr Prajurit Lanudal Jakarta untuk Komandan yg baru.

Dalam arahan nya Komandan Lanudal Jakarta Letkol Laut (P) Sugiran yang di dampingi Ketua Jalasenastri Cabang 6 PG Puspenerbal Ny. Fitsep Sugiran menyampaikan bahwa "Saya bukanlah pengganti dari Komandan yang lama, tetapi saya adalah penerus kepemimpinan dari Komandan yang sebelumnya"..

Oleh karena itu beliau meminta kepada seluruh Prajurit untuk mempertahankan yang sudah baik dan kalau bisa lebih di tingkatkan lagi untuk kemajuan organisasi Lanudal Jakarta..

Komandan juga berpesan kepada seluruh Prajurit pengawak Lanudal Jakarta jadikanlah Lanudal Jakarta ini sebagai rumah kedua mu yang di dalamnya ada keluarga kalian, sehingga akan timbul rasa saling menjaga serta  Jiwa Korsa yang merupakan sifat dasar seorang Prajurit. Komandan Lanudal Jakarta juga menyampaikan pesan bahwa mari kita bekerja dg tulus dan ikhlas, kita niatkan bekerja untuk ibadah bukan bekerja krn untuk seseorang atau untuk saya. Mari kita rapatkan barisan kita sama2 bekerja untuk membangun organisasi tercinta kita dan demi kejayaan Lanudal Jakarta.



Anda pembaca ke 293 dari 293