TNI AL. Komandan Lanudal Tanjungpinang Letkol Laut (P) Rivai menghadiri undangan dari RRI Tanjungpinang sebagai Narasumber dalam wawancara kesiapan Lanudal dalam menghadapi bencana, Selasa 23/11.
Acara siaran langsung dari kantor RRI Tanjungpinang di Jln jendral A.yani km 4 Tanjung Ayun Sakti,bukit bestari seijang Tanjungpinang ini dipandu oleh penyiar Fidiawati mengajukan pertanyaan seputar kesiapan Lanudal meliputi personel,unsur, peran dan tugas Lanudal Tanjungpinang dalam menghadapi bencana alam diwilayah Tanjungpinang
Berkaitan dengan hal tersebut
Komandan Lanudal Tanjungpinang yang juga bagian dari Forkopimda Tanjungpinang menjelaskan secara rinci sesuai dengan UU RI no 34 Tahun 2004 disebutkan bahwa TNI mempunyai tugas pokok operasi militer selain perang yaitu membantu pemerintah dalam penanggulangan bencana.
Demikian halnya dengan Pangkalan udara TNI AL (Lanudal Tanjungpinang ) jajaran Puspenerbal berbenah dan sllu siap apabila dibutuhkan jika bencana alam terjadi diwilayah Tanjungpinang dalam hal ini fungsi kita sebagai unsur pendukung karna instansi yg berkompeten sebenarnya adalah SAR dan BNPB
Sejauh ini selain mempersiapkan sarana dan prasarana ,Lanudal juga sudah mempersiapkan personil dan materil
Bidang personil misalnya dengan dibentuknya Tim cepat tanggap bencana Lanudal Tanjungpinang yang melibatkan basarnas dan BNPB Tanjungpinang dimana Tim ini terakhir mengadakan Latihan bersama pada bulan Agustus 2021 ,mekanisme pangkalan dalam mendukung unsur darat misalnya disiapkannya kendaraan truck dan ambulance yang siap mendukung evakuasi serta tersedianya Hanggar Lanudal yg bisa difungsikan sebagai titik kumpul ataupun penampungan sementara,untuk evakuasi udara sendiri Lanudal Tanjungpinang akan berkoordinasi dengan Wing udara 1 untuk menyiapkan dukungan Helly dan Cassa untuk mendukung kegiatan evakuasi udara
Berkaitan dengan hal tersebut
Komandan Lanudal Tanjungpinang menghimbau kepada masyarakat Tanjungpinang untuk selalu waspada deteksi dini dan mencermati situasi alam yang memicu terjadinya bencana alam dan cuaca ekstrim yang bisa terjadi kapan pun.
Letkol Laut (P) Rivai tak lupa juga berpesan kepada masyarakat Tanjungpinang agar senantiasa berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa
melibatkan Allah dalam setiap kegiatan kita
agar diberi keselamatan.,"Selain berikhtiar dengan usaha lahiriah, kita juga wajib ikhtiar dengan usaha batiniah,” tutur DanLanudal mengakhiri Wawancara tersebut