DANLANUDAL BIAK TANAM BIBIT KELAPA PADA SEREMONIAL HARI AIR DUNIA KE 31
TNI AL, Biak, Papua - Dalam rangkaian peringatan Hari Air Dunia ke-31 pada 22 Maret mendatang yang diprakarsai Balai Wilayah Sungai (BWS) Papua selaku Panitia Pelaksana Kegiatan bekerjasama dengan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Biak, Danlanudal Biak Kolonel Laut (P) Henoch Nasarius Virzawan, S.E., M.Tr.(Han) bersama Stakeholder dan para tamu undangan turut melaksanakan seremonial penanaman bibit pohon kelapa Hibrida dan pembersihan pantai di Water Basis Lanal Biak, jl. Jend. Sudirman, Waupnor, Biak Numfor-Papua, Jumat (10/03).
Kegiatan tersebut merupakan rangkaian aksi daerah yang dilaksanakan di seluruh provinsi di Indonesia secara serentak oleh semua Unit Pelaksana Teknis Kementerian PUPR daerah yang melibatkan sejumlah Stakeholder dari berbagai Kementerian/Lembaga, Pemerintah Daerah serta TNI/Polri dengan melaksanakan penanaman pohon, pembersihan pantai dan pembuatan Biopori yang bertujuan mencegah abrasi garis pantai, menampung air, mencegah banjir dan pelestarian alam demi menjaga ketersediaan air di lingkungan setempat.
Selain itu, kegiatan yang dilaksanakan sekitar 250 peserta ini juga merupakan pelaksanaan Gerakan Nasional Kemitraan Penyelamatan Air (GN-KPA) yang bertujuan mengembalikan siklus Hidrologi pada suatu wilayah sungai, khususnya pada bantaran sungai dan pantai sehingga sumber-sumber air yang ada dapat terjaga kuantitas dan kualitasnya.
Anda pembaca ke 387 dari 387