CREW RUMAH PINTAR JUANDA CENDEKIA MENGUNJUNGI SEKOLAH DI PONOROGO
Juanda
Diposkan oleh renbang 6 Agustus 2019 pukul 08:50:12AM
Update terakhir 06/08/2019, 11:51:47AM

Reporter : LLK_PenPus
Editor : MaySolik
Fotografer : LLK_PenPus

Tim Safari Puspenerbal berkunjung ke SDN 1 Sumoroto dan SDN 2 Carat Ponorogo. Kali ini kegiatan dipusatkan di SDN 1 Sumoroto, Tim Safari Puspenerbal yang diketuai oleh PNS Marsudi S.pd mendapatkan kehormatan dari SDN 1 Sumoroto untuk dikalungkan karangan bunga oleh Kepala Sekolah SDN 1 Sumoroto dengan di awali iringi tarian reog ponorogo oleh siswa SDN 1 Sumoroto. 

Kegiatan kunjungan Tim Safari Puspenerbal kali ini merupakan kunjungan yang diharapkan kehadirannya oleh sekolah sekolah lainnya dikarenakan kegiatan yang banyak membawa nilai positif bagi para siswanya. Total siswa kali ini berjumlah 509 siswa, mereka sangat berantusias mengikuti setiap kegiatan yang d instruksikan Tim Safari Puspenerbal.

Kegiatan mulai dari wawasan kebangsaan, joget massal, mewarnai, latihan PBB, lomba tarik tambang, lomba klompen beregu, tak lupa mobil pintar pun ikut beraksi dengan membawa ribuan buku dan mainan di mobil pintar. Hadiah pun bertaburan di bagikan di kagiatan ini mulai dari alat tulis, buku, pensil, kotak pensil dan tas sekolah.
 
 
 
 
 
 


Anda pembaca ke 767 dari 767