BANDARA INTERNASIONAL JUANDA PERKETAT KEAMANAN DALAM RANGKA KEDATANGAN DAN KEBERANGKATAN IBU WAPRES RI
Lanudal_Juanda
Diposkan oleh renbang 28 November 2019 pukul 12:37:54PM
Update terakhir 28/11/2019, 01:02:39PM

Reporter : Pen_LanJuanda
Editor : Mayor_Solikhin
Fotografer : Pen_LanJuanda

Kamis, 28 November 2019, Kolonel Laut (P) Muhammad Tohir (Komandan Lanudal Juanda)  sebagai Dansubsatagas Bandara Internasional Juanda memimpin apel gelar Pengamanan kedatangan dan keberangkatan Ibu Hj Wury Estu Handayani Ma'ruf Amin (Ibu Wapres RI) dan rombongan dalam rangka mengikuti rangkaian Acara Rapat Terbuka Senat Universitas dan Pengukuhan Guru Besar Dr. Hj. Zumrotul Mukaffa, M.Ag di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya.
 
Pelaksanaan Apel pengamanan VIP tersebut pertama kalinya dilaksanakan di Lapangan apel Markas Komando Pangkalan Udara TNI AL Juanda (Lanudal Juanda) selama Kolonel Laut (P) Muhammad Tohir menjabat sebagai Komandan Lanudal Juanda,  pada beberapa kali sebelumnya apel Pengamanan  dilaksanakan di  Parkir terminal 1 Bandara Int Juanda.

Dalam Apel Gelar pengamanan VIP tersebut Kolonel Laut (P) M.Tohir menyampaikan kepada seluruh Personel  agar setiap Personel TNI maupun Polri yang terlibat agar melaksanakan pengaman VIP sesuai Protap pengamanan dan mengerti tugas pokok masing masing secara perorangan, yang bertujuan agar seluruh rangkaian kegiatan Kedatangan dan keberangkatan IBU Wapres RI dan Rombongan Berjalan aman dan Lancar
 
Dalam Apel Gelar Pengamanan Ibu Wapres RI tersebut diikuti kurang lebih 250 personel yang terdiri dari,b1 SST Pomal Lanudal Juanda + K-9 Lanudal Juanda, 1 Regu Duk kes Rumkit Dr Soekantyo Jahja, 1 SST Kodim Sidoarjo, 1 SST Sathanlan Lanudal Juanda,1 SST Brigif Pasmar 2,1 Regu Satkopaska Armada II 7. 1 Regu Kontra Sniper Taifib, 1 Regu Pamtup, 1 Regu Avsec AP 1, dan 1 SST Polresta Sidoarjo.
 
 


Anda pembaca ke 471 dari 471