ANTISIPASI DATANGNYA MUSIM HUJAN, PRAJURIT SKUADRON 800 ADAKAN PEMBERSIHAN DI LINGKUNGAN KANTOR
Juanda
Diposkan oleh renbang 22 November 2019 pukul 08:44:26PM
Update terakhir 22/11/2019, 08:52:55PM

Reporter : Pen_Wing udara 2
Editor : Maysolikin
Fotografer : Pen_Wing Udara 2

Jumat, 22 November setelah apel pagi, perwira pengambil apel memerintahkan kepada seluruh Prajurit Wing Udara 2 untuk melaksanakan Pembersihan di lingkungan Skuadron masing-masing, hal ini tentunya direspon secara positif oleh Perwira tiap-tiap Skuadron dan langsung dibriefingkan pada prajuritnya masing-masing.

Perwira tertua Skuadron 800 melaksanakan briefing  tentang tindak lanjut pelaksanaan pembersihan dengan pembagian sektor pembersihan di sekitar lingkungan Skuadron 800.

Pembersihan lingkungan Skuadron 800 meliputi sektor saluran air di sekitar kantor Skuadron 800, saluran air di jalan utama, pemotongan rumput disekitar kantor, pemotongan ranting dan dahan pohon yang menjulur di atap kantor.

Kegiatan korvey ini bertujuan untuk pencegahan dan antisipasi datangnya musim penghujan agar tidak terjadi banjir akibat penyumbatan saluran-saluran air dan mencegah rusaknya atap/ genting karena terkena dahan pohon di sekitar gedung dan juga menjaga kerapihan dan Kebersihan lingkungan.

Pelaksanaan pembersihan dilaksanakan dengan peralatan yang tersedia seperti sabit, parang , cangkul dan sapu, sedang pelaksanaan berlangsung kurang lebih 3 jam.

 



Anda pembaca ke 341 dari 341