Serangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT Penerbangan TNI Angkatan Laut ke-60, Komandan Laksma TNI Manahan Simorangkir, S.E, M.Sc, beserta rombongan yang terdiri dari Para Direktur Puspenerbal, Danlanudal Juanda, Dan Wing Udara 1, Kafasharkan Pesud, Dankolat Penerbal dan Ketua Jalasenastri Cabang 1 Korcab I Puspenerbal Gabungan Mabesal serta pengurus, melaksanakan anjangsana ke Warakawuri Keluarga Besar Puspenerbal yang berada diwilayah sekitar Juanda maupun Surabaya, Kamis (2/6/2016).
Pada kesempatan tersebut Komandan Puspenerbal Laksma TNI Manahan Simorangkir, S.E, M.Sc, didampingi ibu serta rombongan memberikan talih asih kepada 10 orang Wakawuri yaitu Ny. Hartini istri dari Alm. Serma Agus Muhyani (Rumdis Lanudal Juanda), Ny. Sutrisno istri dari Alm. Serma Sutrisno (Pulungan Juanda), Ny. Surani istri dari Alm. Sertu Surani (Pulungan Sidoarjo), dan Ny. Sujiono istri dari Alm. Pelda Sujiono (Pulungan Sidoarjo) kemudian melanjutkan ke saudara Bagus Yusuf Erlangga anak dari Alm. Kls Arif, (Cemandi Sidoarjo). Sedangkan Rombongan ke 2 Wadan Puspenerbal Kolonel Laut (P) Guntur Wahyudi dan Ny. Guntur Wahyudi memberikan talih asih kepada saudara Fahmi Yahya anak dari Alm. Serda Eka Yahya (Buduran Sidoarjo), Ny. Sumartana istri dari Alm. Sumartana (Suko Sidoarjo), Ny. Wiwik istri dari Alm. Pelda Imam S. Prayitno (Tulangan Sidoarjo), Ny. Siti Uswatun H, istri dari Alm. Serka Sultan (Tulangan Sidoarjo) dan Ny. Ita Masdiana, istri dari Alm. Sertu Vidiono (Sepanjang Sidoarjo).
Anjangsana tersebut selain sebagai komunikasi sosial juga bertujuan bersilaturahmi dengan ibu-ibu Warakawuri untuk mengkokohkan tali silaturahmi, menjalin dan mempererat persaudaraan, yang diwujudkan dalam satu ikatan Keluarga Besar Penerbangan TNI Angkatan Laut yang harus tetap dijaga dan dipelihara dengan baik.