ANAK PANAH MELESAT KE SASARAN, KEJUARAAN KASAL CUP ARCHERY OPEN 2021 DI BUKA
Juanda
Diposkan oleh renbang 20 November 2021 pukul 12:23:28PM
Update terakhir 20/11/2021, 12:23:28PM

Reporter : Penpus
Editor : Penpus
Fotografer : Penpus

Sidoarjo Puspenerbal, (20/11)  Di kalangan militer khususnya TNI AL, Cabang Olahraga (Cabor) Panahan tergolong baru yang mulai dikembangkan pada akhir tahun 2014 dengan pembinaan Yanus dilaksanakan oleh Diswatpersal (Dinas Perawatan Personel Angkatan Laut) dengan Komandan Puspenerbal Laksda TNI Edwin, S.H., M.Han., selaku Ketua Yanus Panahan TNI AL.


Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E., M.M., mewakili Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., membuka Kejuaraan Kasal Cup Archery Open 2021, ditandai dengan melepaskan anak panah ke sasaran balon pada hari Sabtu 20 November 2021 di Lapangan Dakota Lanudal Juanda, Jawa Timur, Sabtu (20/11) dimana Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal) sebagai panitia pelaksana. 

Amanat Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., yang dibacakan Wakasal Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E., M.M., menyampaikan bahwa kejuaraan olahraga panahan Kasal Cup ini bertujuan tidak hanya untuk memacu semangat prestasi dan soliditas serta solidaritas antara prajurit di lingkungan TNI Angkatan Laut dalam arena kompetisi olahraga. 

“Namun sebagai wadah untuk menemukan bibit-bibit baru atlet panahan dari kalangan prajurit untuk kemudian diharapkan dapat berprestasi di kancah yang lebih prestisius dan bergengsi, baik dalam even antar matra, tingkat nasional maupun internasional”. 

Diakhir amanatnya Kasal menekankan kepada para seluruh atlet agar memanfaatkan momen olahraga ini, tidak hanya untuk mengejar prestasi semata, namun juga memupuk jiwa korsa dan kekompakan.

Komandan Puspenerbal Laksda TNI Edwin, S.H., M.Han., menambahkan bahwa Cabang Olahraga panahan merupakan olahraga yang membutuhkan ketepatan, keuletan, kesabaran, dan ketahanan fisik serta mental yang tinggi, ujarnya.

Pada Kejuaraan Kasal Cup Archery Open 2021, peserta terdiri dari Sekolah, Club, Pengcab, Pengprof se-Indonesia, dan peserta militer dari seluruh angkatan. Jumlah peserta yang mengikuti sebanyak 36 club dengan jumlah atlit sebanyak 447 orang, dengan kategori yang dipertandingkan yaitu Standar Bow, Recurve, Compound dan Bare Bow.
 


Anda pembaca ke 397 dari 397