Senin (18/07) tepat pukul 08:00 Wib Komandan Puspenerbal Laksma TNI Manahan Simorangkir membuka latihan penerbangan terpadu TNI Angkatan Laut di Gedung NACS Lanudal Juanda. Acara pembukaan tersebut dihadiri oleh Wadan Puspenerbal, Dan Wing Udara 1, Danlanudal Juanda, Kafasharkan Pesud, Dankolat penerbal, Komadan KRI dan para Komandan Skuadron Wing Udara 1 selanjutnya peserta latihan adalah seluruh anggota puspenerbal, pengawak (ABK) KRI Surabaya, anggota Kopaska dan anggota Taifib.
Pesawat udara merupakan salah satu unsur sistem persenjataan terpadu (SSAT) yang dituntut untuk mampu melaksanakan tugas pokok TNI AL selaku komponen utama dalam pertahanan Negara di laut. Sehingga diharapkan dapat mencapai hasil yang optimal dalam pelaksanaan tugas pertahanan Negara dilaut dengan kemampuan yang profesional. Adapun sasaran latihan ini adalah meningkatnya kemampuan awak pesud TNI AL dalam kegiatan kerja sama taktis pesawat Udara dan KRI, Evakuasi Medis Udara (EMU) dengan memahami prosedur Emergency Pesud.