TINGKATKAN DISIPLIN KOMANDAN LANUDAL BIAK LAKUKAN PEMERIKSAAN KERAPIAN PERSONEL LANUDAL BIAK
Biak
Diposkan oleh renbang 11 November 2019 pukul 09:19:25PM
Update terakhir 11/11/2019, 09:50:46PM

Reporter : Pen_Lan Biak
Editor : Maysolikin
Fotografer : Pen_Lan Biak

Komandan lanudal Biak Mayor Laut (T) Moeis Syaifudin, S.T, M.M, memeriksa kelengkapan, kerapian penampilan personel usai pelaksanaan apel, Senin (11/11) Pemeriksaan yang dilakukan saat apel pagi di Mako Lanudal Biak, didampingi Perwira staf  dan Bama.


Menurut Komandan Lanudal Biak pemeriksaan ini bertujuan agar anggota baik Perwira, Bintara, maupun Tamtama selalu berpenampilan rapi dan  bersih.

Penampilan seorang Prajurit dilingkungan TNI Angkatan Laut  mencerminkan kebanggaan terhadap satuannya. Sehingga apabila penampilannya masih kurang maksimal, itu sama dengan kebanggan terhadap satuannya masih kurang.

Berbagai hal akan diperiksa, diawali dari penampilan baik potongan rambut, kelayakan pakaian yang digunakan, kebersihan sepatu dan pemakaian baret yang baik dan benar.

Setidaknya dengan berpakaian rapi, lanjutnya, menjadikan pribadi yang lebih percaya diri disamping indah dipandang orang lain.

 “Karena tidak menutup kemungkinan, orang lain dapat menilai kepribadian seseorang melalui cara berpakaian sehari-hari,” jelasnya 

mengajak untuk menjaga citra TNI Angkatan Laut khususnya Lanudal Biak adalah kebanggan tersendiri. Dikatakan bahwa sebagai seorang prajurit harus mampu menunjukan jati dirinya sebagai prajurit yang profesional, salah satunya melalui kerapian. 

“Apalagi kita berada Pangkalan udara TNI Laut wilayah di perbatasan, sehingga penting untuk menjadi contoh dan teladan,” tegasnya. Setelah pelaksaan apel pagi dilanjutkan dengan jam komandan.
 
 


Anda pembaca ke 579 dari 579