SINERGITAS LANUDAL BIAK BERSAMA SATKER JAJARAN TNI AL WILAYAH BIAK DALAM MENYABUT TAHUN BARU 2020
Biak
Diposkan oleh renbang 2 Januari 2020 pukul 11:03:38AM
Update terakhir 02/01/2020, 11:34:57AM

Reporter : Pen_LanBiak
Editor : Mayor_Solikhin
Fotografer : Pen_LanBiak

Biak (31/12), Wujud kebersamaan yang solid yang ada di kepulauan Biak yg merupakan perbatasan dengan lautan pasifik, dimana sinergitas Lanudal Biak, Guskamla Armada III dan Lanal  Biak yang dilaksanakan acara lepas sambut malam  tahun baru 2019 ke 2020 bertempat di Gedung Hang Tuah Lanal Biak bersama Keluarga Besar TNI AL wilayah Biak. Kegiatan diikuti sekitar 200 orang.
 
Turut hadir dalam acara tersebut Laksma TNI Taat Siswo Sunarto, S.E., M.Si  selaku Danguskamla Koarmada III, beserta seluruh jajaran prajurit TNI AL di wilayah Biak.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut Danguskamla Koarmada III Laksma TNI Taat Siswo Sunarto, S.E., M.Si menyampaikan kepada seluruh jajaran TNI Al khusunya di daerah Biak memberikan beberapa penekanan, perintah dari Bapak Kasal untuk larang merayakan malam tahun baru 2020 secara berlebihan, dilarang menyalakan kembang api dan giat berlebihan lainya, rayakan penyambutan tahun baru 2020 secara hikmat dan sederhana, serta tingkatkan kedisiplinan dan kurangi berbagai bentuk pelanggaran dilingkup kerja, apabilah kita melakukan pelanggaran dampaknya bukan ke diri pribadi melainkan berimbas kepada keluarga.

Kegiatan tersebut merupakan bentuk rasa syukur kita dalam bekerja sehari-hari dan mempererat jalinan silahtulrahmi antara jajaran TNI AL khusunya wilayah biak dalam menjaga keamanan wilayah. dan semoga ditahun 2020 Sinergitas dan kebersamaan akan selalu tetap terjaga sebagai keluarga besar TNI AL wilayah Biak, ujar Danlanudal Biak Mayor Laut (T) Moeis Syaifudin, S.T., M.M.
 
 
 


Anda pembaca ke 333 dari 333