PERWIRA STAF LANUDAL MANADO HADIR PADA RAKOR KESIAPAN ANGKUTAN TERPADU NATARU 2024
MANADO
Diposkan oleh dispenpus 9 Desember 2024 pukul 12:44:29PM
Update terakhir 09/12/2024, 12:44:29PM

Reporter : PEN LAN MANADO
Editor : DISPENPUS
Fotografer : PEN LAN MANADO



TNI AL-Dispen Puspenerbal (6/12/2024)
Kasiops Lanudal Manado, Letda Laut (T) Argih Fran Yusanto mewakili Komandan Lanudal Manado, Letkol Laut (P) Candra Budiharjo menghadiri Rapat Koordinasi Kesiapan Angkutan Terpadu Periode Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 pada Jumat kemarin.

Rakor yang digelar di Ruang Miangas Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah VIII Manado ini, dipimpin oleh Kepala Kantor Otoritas Bandara Wil. VIII Manado, Ambar Suryoko.

Rakor ini, dilangsungkan dalam rangka koordinasi dan penyampaian saran masukan terkait kesiapan operasional bandara Sam Ratulangi Manado dalam menghadapi libur hari raya Natal dan Tahun Baru 2025.

Turut hadir dalam rapat GM PT. AP I Bandara Samrat, Maya Damayanti, dan para Stakeholder Bandara Sam Ratulangi Manado.



Anda pembaca ke 6 dari 6