PERAN SERTA LANUDAL TANJUNGPINANG DALAM AJANG BERGENGSI IRONMAN 70.3 BINTAN 2019
Komandan Lanudal Tanjungpinang, Letkol Laut (P) Dani Achnisundani, S.H., M.Tr. Hanla., dari tempat penugasan, menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang tinggi atas sumbangsih dan keikutsertaan salah satu Perwiranya, Kapten Laut (P) Sinar Alex Sitorus, Perwira Staf Operasi (Pasops) dalam ajang bergengsi Sport Tourism Ironman 70.3 Bintan 2019 yang berlangsung di Bintan, Kepulauan Riau, Minggu, (25/08).
Ajang olahraga Ironman 70.3 merupakan sport tourism berupa triathlon yang menggabungkan olahraga renang, sepeda, dan lari. "Ini merupakan hal yang membanggakan, dimana Lanudal Tanjungpinang dapat berperan serta dalam event Internasional yang dapat mencerminkan gambaran kemampuan prajurit Lanudal Tanjungpinang". sebut Danlanudal Tanjungpinang dari tempat penugasannya.
Dalam event bergengsi tersebut, Pasops Lanudal Tanjungpinang, Kapten Laut (P) Sinar Alex Sitorus, mengikuti semua event dan berhasil mencapai finish dengan menyelesaikan semua tahapan lomba dari mulai berenang sejauh 1,9 KM di Laut Lagoi Bay, dilanjutkan dengan bersepeda sejauh 90 KM dan berlari sejauh 21,1 KM.
Peserta Ironman 70.3 Bintan 2019 ini diikuti oleh 1.044 peserta dari 58 negara. Event Sport Tourism ini telah berhasil mendatangkan sekitar 5.000 wisatawan manca negara. Seluruh kamar hotel dan resort di kawasan Lagoi dinyatakan full.
Anda pembaca ke 632 dari 632