LANUDAL TANJUNG PINANG DUKUNG UNSUR PESUD CN-235 P-8306 DALAM OPERASI RENCONG SEGARA-23
Tanjung Pinang
Diposkan oleh dispenpus 18 Agustus 2023 pukul 03:14:57PM
Update terakhir 18/08/2023, 03:14:57PM

Reporter : Pen Lanudal Tanjungpinang
Editor : Dispen Puspenerbal
Fotografer : Pen Lanudal Tanjungpinang

TNl AL-Puspenerbal (17/8/2023).
(Dispen Puspenerbal) Pangkalan Udara TNl Angkatan Laut (Lanudal) Tanjungpinang sebagai salah satu Pangkalan dijajaran Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal) menjalankan fungsinya mendukung unsur Pesawat Udara (Pesud), salah satunya Pesud CN-235 P-8306 yang tengah melaksanakan Operasi Rencong Segara-23.
 
  
 
Hal tersebut dikatakan Komandan Lanudal Tanjungpinang, Kolonel Laut (P) Triwibowo saat ditemui di Apron Lanudal Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Rabu (16/8/2023).

Danlanudal Tanjungpinang saat itu tengah mengantar keberangkatan Panglima Komando Armada I, Laksamana Muda TNI Achmad Wibisono beserta rombongan untuk melaksanakan kunjungan kerja di Ranai dan Pontianak dengan menggunakan Pesud CN-235 P-8306.

Pesud CN-235 bernomor lambung P-8306 yang diawaki Pilot Mayor Febri, Co Pilot Ltt Asgar dan Ltd Nurida ini, landing dan bermalam di Lanudal Tanjungpinang setelah menempuh perjalanan dari Surabaya untuk melaksanakan operasi Rencong Segara-23 di bawah kendali operasi Guspurla Koarmada I.

Rombongan Pangkoarmada I tiba di lobby Mako Lanudal Tanjungpinang, dilanjutkan paparan penerbangan rute Tanjungpinang - Ranai oleh Pilot Mayor Laut (P) Febriyanto A.N. Kemudian dilanjutkan dengan doa dan persiapan penerbangan.

Setelah Pesawat siap, Pangkoarmada 1 beserta istri, Danguspurla, Asops, Asrena Pangkoarmada 1 beserta rombongan lainnya menuju Apron Lanudal Tanjungpinang untuk melaksanakan boarding sampai dengan Pesud CN-235 P-8306 take off.
 
Menurut Danlanudal, sesuai dengan tugas pokok dan fungsi Lanudal Tanjungpinang, yakni menyelenggarakan dukungan administrasi dan logistik bagi unsur-unsur Pesud yang beroperasi di wilayah kerjanya dan melaksanakan pembinaan potensi maritim dengan sarana dan prasarana yang dimiliki oleh pangkalan sendiri maupun instansi yang terkait dii wilayah tersebut. 


Anda pembaca ke 169 dari 169