TNI AL-Puspenerbal (13/9/2024).
Guna menjalankan program pembinaan Prajurit, Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Kupang, Puspenerbal, melaksanakan Samapta rutin periode II tahun 2024, bertempat di Apron Lanudal Kupang dan kolam renang Tirto Sagoro 7 Lantamal VII Kupang. Jumat (13/9/2024).
Komandan Lanudal Kupang, Mayor Laut (P) Arief Sukmono Akbar menyampaikan bahwa pentingnya Samapta rutin ini dilaksanakan karena selain bertujuan untuk mengukur tingkat kemampuan dan ketahana fisik para Prajurit, juga sekaligus untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat, baik jasmani maupun rohani, sehingga dapat menunjang pelaksanaan tugas pokok dengan baik.
Danlanudal Kupang berpesan, agar personelnya melaksanakan Samapta sebaik mungkin sesuai kemampuan serta utamakan faktor keamanan dan keselamatan saat pelaksanaan giat.
Sebelum pelaksanaan Samapta, seluruh prajurit wajib melaksanakan pengecekan kesehatan untuk melihat kondisi awal perorangan dan dilanjutkan dengan melaksanakan pemanasan dan do'a.
Kesamaptaan kali ini meliputi baterai A lari 12 menit, baterai B terdiri daripada pull up, sit up, push up dan shuttle run pelaksanaan di Lanudal Kupang serta baterai C yaitu renang di Kolam Renang Tirto Sagoro 07 Lantamal VII Kupang.