LANUDAL JUANDA MELAKSANAKAN PENGECEKAN SUHU DENGAN TERMAL SCANNER
Juanda (16/03), Lanudal Juanda melaksanakan pengecekan suhu dgn termal scanner di depan pintu Mako Puspernebal dan pintu masuk penjagaan Mako Lanudal Juanda.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka antisipasi dan identifikasi terhadap penyebaran Virus Corona, Covid 19 di lingkungan Pangkalan Udara TNI AL Juanda.
Epidemik virus Corona ini yang telah menyebar hingga Jawa Timur ini telah mempengaruhi kebijakan yabg dibuat oleh para pimpinan Daerah , mulai dari Gubernur Jatim, Kota Surabaya dan Kabupaten, Lembaga pendidikan di lingkungan Lanudal Juanda sudah diberlakukan libur sampai ada kebijakan lebih lanjut.
Kondisi ini juga disikapi secara positip dari TNI AL, khususnya Lanudal Juanda yang merupakan kedudukan dari beberapa Instansi militer, terlebih lagi posisinya yang bersinggungan langusng dengan Bandara Internasional Juanda sebagai pintu gerbang aktivitas publik yang paling rentan terhadap penyebaran Virus Covid - 19 ini.
Komandan Lanudal, Kolonel Laut (P) Muhammad Tohir telah mengambil tindakan antsipatif dan preventif dengan memerintahkan satlak dibawahnya yaitu Rumah Sakit TNI AL Sukantyo Yahya, untuk melakukan pengecekan dengan Thermal Scan mulai pagi ini serta menyiapkan sarana isolasi awal dan jalinan koorsinasi ke RSAL Ramelan apabila terdapat personel yang bergiat di Lanudal Juanda menjadi suspect Covid-19.
Anda pembaca ke 614 dari 614