LANUDAL KUPANG TURUT SERTA DALAM PUNCAK PENANAMAN MANGROVE NASIONAL JAJARAN TNI DISELURUH INDONESIA
Kupang
Diposkan oleh dispenpus 17 Mei 2023 pukul 07:07:22PM
Update terakhir 17/05/2023, 07:07:22PM

Reporter : Pen Lanudal Kupang
Editor : Dispen Puspenerbal
Fotografer : Pen Lanudal Kupang

TNI AL.Kupang_Peringatan Hari Mangrove sedunia turut diikuti oleh Lanudal Kupang dengan mengikuti Puncak Penanaman Mangrove Nasional secara serentak jajaran TNI diseluruh Indonesia yang dilaksanakan oleh Lantamal VII Kupang di Kawasan Konservasi Mangrove, kampung Bahari Nusantara Lantamal VII Kupang, desa Tablolong, kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang. Senin(15/05/2023).
 
Acara penanaman mangrove serentak kali ini dilaksanakan juga secara vicon yang diikuti oleh seluruh jajaran TNI yang ada di Indonesia dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo langsung dari Taman Wisata Alam Angke, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. Komandan Lanudal Kupang Letkol Laut (E) Dian Supiandi, A.Md. M.Tr.Opsla., beserta para prajuritnya turut serta mengikuti kegiatan tersebut bergabung bersama dengan Komandan Lantamal VII Kupang Laksamana Pertama TNI I Putu Darjatna beserta personel Lantamal VII Kupang untuk menanam bibit mangrove sebanyak 3000 pohon. Hari Mangrove Sedunia merupakan kegiatan yang diadopsi konferensi umum UNESCO pada tahun 2015 dan dirayakan setiap tahunnya untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya ekosistem mangrove dan memberikan solusi akan pengelolaan dan konservasi berkelanjutan.
 
Kegiatan ini turut dihadiri instansi TNI/Polri dan stake holder diwilayah kerja Kupang serta para warga masyarakat disekitar kawasan konservasi mangrove Tablolong.
 

"TAFNEKAN PANTOM MA TNEKANAE" 



Anda pembaca ke 101 dari 101