KOMANDAN LANUDAL MATAK HADIRI MUSYAWARAH PERENCANAAN PEMBANGUNAN TINGKAT KECAMATAN PALMATAK TAHUN 2020
Matak
Diposkan oleh renbang 3 Februari 2020 pukul 11:45:15AM
Update terakhir 05/02/2020, 11:51:05AM

Reporter : Pen_LanMatak
Editor : Mayor_Solikhin
Fotografer : Syabeni

Komandan Lanudal Matak Hadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Tingkat Kecamatan Palmatak Tahun 2020 di Aula Kecamatan Palmatak, Senin (03/02/20).
 
Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut Matak yang terletak di Pulau Matak, dimana ada tiga Kecamatan di sekitar Lanudal Matak. Sehingga setiap perkembangan apapun di tiga wilayah pemerintahan tersebut, maka Lanudal Matak harus mengetahui sebagai bagian dari Penggalangan dan informasi data intel serta Pembinaan Potensi Maritim. Lanudal Matak juga siap membantu segala kegiatan positif masyarakat sekitar dan mendukung Pembangunan yg dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah, Demikian dikatakan Komandan Lanudal Matak, Mayor Laut (T) Arief Gunawan ketika diminta memberi sambutan dalam pembukaan Musrenbang Kecamatan Palmatak, Kamis pagi ini.

Musrenbang  Kecamatan Palmatak tahun ini dipimpin Camat Palmatak.  Peserta dan undangan yang hadir antara lain Danlanudal Matak, Kapolsek Palmatak, Anggota DPRD KKA Bpk. Yusli, Staf Bappeda KKA, Staf Disdikpora KKA, Kadis Kominfo KKA, Staf Dinkes PPKB KKA, Staf Disparbud KKA, staf P3MD/TAPM, Ka Puskeswan Palmatak, Ka KUA Palmatak, Ka SDN/SMP/SMA Se-kec. Palmatak, Kades dan BPD Ladan, Kades dan BPD Putik, Kades dan BPD Candi, Kades dan BPD Piabung, Kades dan BPD Belibak, Kades dan BPD Tebang, Pjs. Kades dan BPD Langir, serta Ketua Pengurus Masjid Al Muttaqien Ladan.

Lebih lanjut Danlanudal Matak berharap apapun hasil Musrenbang tahun ini harus bisa mengakomodir kepentingan bersama demi Terwujudnya Pembangunan Di kecamatan Palmatak yg berkesinambungan.
 

Secara garis besar hasil musyawarah ini adalah meningkatkan pelayanan publik listrik ke Desa Belibak yang belum maksimal, peningkatan kelas jalan yang masih jalan tanah dengan pengecoran/ pengaspalan, Kesehatan, Pendidikan Dan fasilitas umum lainnya  sesuai skala prioritas.


Anda pembaca ke 399 dari 399